Nissa Sabyan Biasa Tampil Kasual, Kali ini Terlihat Lebih Polos & Sederhana, Masih Fashionable?
Nissa Sabyan kerap dikagumi karena penampilannya yang kasual namun tetap modis, lalu bagaimana bila kali ini Ia tampil polos, masih fashionable?
Penulis: Sarah Elnyora Rumaropen | Editor: Adrianus Adhi
SURYAMALANG.COM, - Nama Nissa Sabyan memang mulai banyak dikenal.
Gadis berusia 19 tahun ini memang tergolong baru di industri musik Indonesia.
Melalui grup musik Sabyan Gambus, Nissa sukes menjadi vokalis yang banyak digandrungi berbagai kalangan.
Berkat suara merdu dan musik cover-nya 'Ya Habibal Qalbi' Nissa sekarang sukses menggebrak panggung hiburan.
Kini single-nya itu sering diputar di berbagai acara televisi, kafe, mall juga radio.
Bukan saja perihal suara yang merdu, parasnya yang cantik membuat wanita ini mendulang kekaguman para fansnya.
Selain itu Nissa juga perlahan berhasil membuka kesadaran publik tentang musik gambus itu enak untuk didengar.
Tak cuma suara merdu, penampilan Nissa juga kerap jadi sorotan.
Baca: Ayu Ting Ting Ngajak Nikah Shah Rukh Khan, Tak Disangka Balasannya Bikin Girang
Baca: Lucunya Arsy Hermansyah Saat Makan Cokelat Raksasa Sampai Kesusahan Buka Bungkusnya
Baca: Usai Mati Suri, Pria London Ceritakan Pengalamannya Lewat Lukisan yang Bikin Bergidik
Sosok Nissa yang masih muda dengan penampilannya yang anggun dan simpel disebut-sebut sebagai idola para kaum millennial.
Meski telah menjadi artis dan telah dikenal banyak orang, Nissa tak mau larut dengan gaya busana yang glamor layaknya seorang artis.
Nissa seolah punya ciri khas sendiri dalam berpenampilan.
Nissa kerap mengenakan style yang sesuai dengan umurnya, namun hal inilah yang justru membuat Nissa selalu tampil cantik dan menjadi inspirasi bagi kaum muda.
Baca: Bocoran Jadwal Penerimaan CPNS 2018 di Akhir Juli, Siap-siap Ini Situs Resmi Informasi & Pendaftaran
Baca: Lagu Lagi Syantik Ngetop Sampai Korea, Boyband GTI Nyanyikan Lagu Siti Badriah Dengan Versi Beda
Baca: Deddy Corbuzier Blak-blakan Soal Sejarah Nama Corbuzier Pemberian Mantan Kekasihnya Dulu
Hal tersebut tentu menjadi nilai tambah untuk Nissa.
Nissa Sabyan sering kali tampil dengan gaya yang sederhana dan nggak neko-neko.
Nissa dikenal dengan style fashionnya yang kasual, Ia juga punya ciri khas tersendiri dalam memadukan setiap busana yang dikenakan.
