Arema Malang

LINK LIVE STREAMING Arema FC Vs Borneo FC, Tidak Disiarkan Langsung di Indosiar Malam Ini

Pertandingan Arema FC Vs Borneo FC dijadwalkan mulai pukul 18.30 WIB bisa disaksikan langsung melalui link live streaming OChannel ini.

Penulis: Alfi Syahri Ramadan | Editor: Dyan Rekohadi
youtube.com
Logo Arema FC 'Lebih Edan' 

SURYAMALANG.COM, KLOJEN -Hari ini , 11 Agustus 2018, Arema merayakan Hari jadi ke 31.

Tepat di hari ulang tahun Arema, Tim Arema FC akan menjalani laga pekan ke 20 Liga 1 2018 dengan menjamu Pusamania Borneo FC di Stadion Kanjuruhan, Sabtu (11/8/2018).

Laga Arema FC Vs Borneo FC tidak disiarkan secara langsung di Indosiar dan hanya bisa disaksikan melalui OChannel.

Pertandingan Arema FC Vs Borneo FC yang dijadwalkan mulai pukul 18.30 WIB bisa disaksikan langsung melalui link live streaming OChannel di bagian akhir berita ini.

Pada pertemuan pertama lalu tim Singo Edan ditundukkan dengan skor tipis 2-1.

Padahal pada laga itu, Arema FC sempat unggul terlebih dahulu.

Untuk itu, tim Singo Edan mengusung spirit revans. Selain misi revans, Arema FC juga memburu kado istimewa.

Pasalnya laga bakal digelar bertepatan dengan hari ulang tahun Arema FC ke 31.

Sehingga kemenangan tentu akan menjadi kado manis bagi Aremania.

Namun demikian, upaya Arema FC untuk memburu kado ulang tahun terkendala oleh absenya beberapa pemain andalan.

Purwaka Yudhi, Bagas Adi Nugroho, Hanif Sjahbandi, Ricky Ohorella harus absen pada laga ini.

Untuk itu, pelatih Arema FC melakukan otak atik strategi demi bisa mewujudkan kemenangan.

"Kami sudah menyiapkan perubahan. Tujuan utama kami adalah memenangkan pertandingan. Jadi perubahan ini harus kami lakukan untuk mencapai tujuan tersebut," ucap Milan, Jumat (10/8/2018).

Di sisi lain, Arema FC memang kerap kesulitan kala menghadapi tim Pesut Etam.

Paling tidak dalam empat pertemuan terakhir, tak sekalipun berakhir untuk kemenangan tim Singo Edan.

Sumber: Surya Malang
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved