Malang Raya
Cari Ikan di Waduk Karangkates Kabupaten Malang, Winarno Dilaporkan Hilang Usai Perahunya Terbalik
Cari Ikan di Waduk Karangkates Kabupaten Malang, Winarno Dilaporkan Hilang Usai Perahunya Terbalik
Penulis: Mohammad Erwin | Editor: eko darmoko
SURYAMALANG.COM, KEPANJEN - Bukannya mendapat hasil tangkapan ikan, petaka malah didapat Winarno (58) warga Desa Sukowilangun, Kecamatan Kalipare, Kabupaten Malang.
Perahu kecil yang digunakannya untuk mencari ikan di Waduk Karangkates kala itu, terbalik. Peristiwa ini diketahui terjadi pada Rabu malam (14/11/2018).
Kasubsi Penanggulangan Bencana PMI Kabupaten Malang Muji Utomo menjelaskan, setelah warga mendapatkan laporan tersebut, mereka segera mencari korban.
Berdasarkan informasi yang didapat, kejadian ini diketahui pertama kali oleh anaknya, Zainul Arifin (25).
Mengetahui perahu ayahnya terbalik, Arifin pun segera lapor ke warga sekitar.
"Iya benar telah terjadi Laka air tempat di Waduk Karangkates, pada Rabu malam," terang Muji Utomo ketika dikonfirmasi, Kamis (15/11/2018).
Muji Utomo menuturkan, saat itu para warga menggunakan peralatan seadanya yakni jangkar dan perahu.
Ingin segera menemukan korban, PMI pun dengan cepat memberangkatkan enam personel water rescue menuju lokasi kejadian, lengkap dengan perahu karet bantu warga melakukan pencarian.
Tak hanya dari PMI. Belasan personel dari unsur SAR lainnya turut berikan bantuan pencarian.
Petugas gabungan menyisiri area waduk dan sekitar sungai. Petugas lainnya juga mencari sampai ke tengah waduk.
Sayangnya, usaha warga belum buahkan hasil meski sudah mencari hingga tengah malam.
Tim pun melanjutkan pencarian sejak tadi pagi, Kamis (15/11/2018). Para petugas menyisir dengan melakukan penyelaman.
"Setelah koordinasi dengan Polsek serta Basarnas, setelah penyisiran dilanjutkan dengan penyelaman. Kami mulai sejak pagi tadi," tutur Muji Utomo.
Sampai saat ini tim pencarian masih melakukan penyisiran lokasi untuk menemukan korban.
Muji menginformasikan hingga saat ini pula korban masih belum ditemukan.
"Pencarian hasilnya masih nihil," tutup Muji.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/suryamalang/foto/bank/originals/tim-pencarian-saat-menyisir-lokasi-korban-laka-air-di-waduk-karangkates-kabupaten-malang.jpg)