Kiriman Peti Mati Misterius
Suprianto, Nelayan Penerima 7 Peti Mati itu Anak Paranormal
"Saya belum mengerti. Hanya saja, saya kenal ayah Mujiati. Namanya Pak Poniran. Sehari-hari dia dikenal sebagai paranormal,”
SURYAMALANG.COM, SUMBERMANJING WETAN – Warga Dusun Sendangbiru, Desa Tambakrejo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan Kabupaten Malang, hingga kini masih bertanya-tanya apa tujuan Mujiati, mengirim tujuh peti mati dan delapan batu nisan ke rumah adiknya, Suprianto.
Termasuk, Kepala Desa Tambakrejo, Darsono.
Ia hingga kini masih menduga-duga apa latar belakang dikirimnya paket senilai belasan juta rupiah itu.
"Saya belum mengerti. Hanya saja, saya kenal ayah Mujiati. Namanya Pak Poniran. Sehari-hari dia memang dikenal sebagai paranormal,” kata Darsono.
Apakah ini ada hubungannya dengan pengiriman tujuh peti mati ini, Darsono tak bisa menjawab.
"Tahun 1998, ayah Mujiati meninggal. Muji pernah mengira ayahnya meninggal kena santet. Dia pernah sempat minta saya mengusut. Tapi kan sulit membuktikan," kata Darsono.
( Sylvianita Widyawati )