Malangsiana

Ratusan Bocah di Malang Antusias Menggambar dan Mewarnai

Mereka antusias dan bersemangat mengikuti lomba yang bertemakan ‘Air, udara dan api’

Editor: fatkhulalami
RA Dewi Sartika for SURYAMALANG.COM
Ratusan siswa RA Dewi Sartika mengikuti lomba menggambar dan mewarnai di Pendopo Kecamatan Donomulyo, Sabtu (28/3/2015). 

SURYAMALANG.COM, KLOJEN – Ratusan anak-anak Roudhotul Athfal (RA) Dewi Sartika, Kota Malang, mengikuti lomba menggambar dan mewarnai di Pendopo Kecamatan Donomulyo, Sabtu (28/3/2015).

Mereka antusias dan bersemangat mengikuti lomba yang bertemakan ‘Air, udara dan api’ di hari itu.

Lomba tersebut merupakan rangkaian kegiatan yang berjudul ‘Duta Kesehatan Go To Donomulyo’, yang berlangsung mulai Jumat (27/3/2015) lalu, yang diprakarsai oleh PT Dexa Medica dan Dinas Kesehatan Kabupaten Malang.

“Total peserta dari lomba menggambar hari ini sebanyak 103 siswa,” tutur Dwi Afiani Ferawati STP, mewakili Kepala RA Dewi Sartika, Titik Ismiati Spd AUD pada Surya, Sabtu siang.

Peserta lomba merupakan siswa di kelas A dan Kelas B RA Dewi Sartika. Mereka diminta menggambar, dan mewarnai segala sesuatu yang berhubungan dengan air.

Untuk kelompok A, siswa diminta mewarnai kapal, lalu siswa kelompok B diminta mewarnai dunia dalam air seperti ikan, dan bintang laut.

Tema lomba ini dipilih karena berhubungan dengan materi pelajaran siswa di sekolah tersebut.

“Pada minggu ini tema pembelajaran kami adalah ‘Air, udara dan api’,” jelas Dwi yang juga menjadi kordinator lomba tersebut.

(Adrianus Adhi)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved