Road to Pilbup Malang
Ini 5 Jago Golkar di Pilbup Malang
Siapa saja lima nama itu? Menurutnya, lima nama itu mewakili kader muda, perempuan dan senior.
SURYAMALANG.COM, KLOJEN - Lima nama bakal calon Bupati Malang akan diusulkan Rendra Kresna, Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Malang ke DPP Partai Golkar versi Aburizal Bakrie.
Lima nama ini akan dibahas dalam rapat pleno ketiga di internal partai pada Jumat (17/4/2015) mendatang, di kantor DPD Golkar.
Rendra mengatakan, lima nama itu sudah ada di kantongnya.
"Kemungkinan nama-namanya tidak berubah saat rapat pleno mendatang," ujar Rendra Kresna di Pemkab Malang, Rabu (15/4/2015).
Siapa saja lima nama itu? Menurutnya, lima nama itu mewakili kader muda, perempuan dan senior.
"Selain saya, juga ada nama Wildan A Faiz, kader Golkar yang juga sekretaris KNPI Kabupaten. Kemudian ada Hesi. Dua lainnya saya lupa," ungkap politisi senior Partai Golkar ini.
Hesi adalah Laode Hesi Hasniah Tamim, Ketua Kesatuan Perempuan Partai Golkar Kabupaten Malang.
Kata Rendra, penyodoran lima nama itu sebagai bukti demokrasi selain karena mekanismenya seperti itu.
Sedang dua nama lain, kabarnya adalah Achmad Andi dan Siadi.
Andi adalah sekretaris Partai Golkar. Sedang Siadi tokoh senior di Golkar Kabupaten Malang.
Dua orang ini masih aktif di DPRD Kabupaten Malang.
Andi adalah Wakil Ketua Komisi D. Sedang Siadi adalah Wakil Ketua DPRD Kabupaten Malang.
Menurut Rendra, nama-nama nanti tidak saja diserahkan ke DPP Golkar versi Aburizal, tapi juga ke Agung Laksono.
"Dua-duanya nanti saya kirimi," ungkap Rendra.
Rendra menegaskan, sejak awal ia mengatakan bahwa DPD Partai Golkar Kabupaten Malang tidak berkubu ke salah satu pihak.
( Sylvianita Widyawati )
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/suryamalang/foto/bank/originals/rendra-cemas.jpg)