Napi Terorisme

Bikin Ribut di Lapas, 9 Napi Terorisme Dipindah Pakai Mobil Barracuda

Mobil tersebut memindahkan terpidana teroris yang membuat ketengangan di Lapas Lowokwaru Sabtu pagi.

Penulis: Adrianus Adhi | Editor: fatkhulalami
SURYAMALANG.COM/Adrianus Adhi
Mobil Barracuda keluar dari Lapas Lowokwaru, Kota Malaang pada Sabtu 98/8/2015) malam 

SURYAMALANG.COM, KLOJEN - Sebuah mobil Barracuda milik polisi meninggalkan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Lowokwaru, Sabtu (8/8/2015) malam.

Pantauan SURYAMALANG.COM pada Sabtu (8/8/2015) malam, mobil Barracuda ini keluar dengan sebuah mobil patroli polisi. Setelah mobil ini keluar, muncul satu lagi mobil Barracuda dari pintu keluar Lapas Lowokwaru di sisi selatan, juga dengan pengawalan seorang polisi lagi.

Mobil tersebut memindahkan terpidana teroris yang membuat ketengangan di Lapas Lowokwaru Sabtu pagi.

Sebanyak sembilan narapidana Lapas Lowokwaru yang selama ini menghuni Lapas Lowokwaru dipindah ke lima Lapas yang berbeda di Jawa Timur.

"Kami bertugas untuk mengawal pemindahan sembilan narapidana terorisme," kata Kapolresta Malang, AKBP Singgamata, Sabtu  (8/8/2015) malam.

Perwira dengan dua melati dipundak ini menuturkan, sembilan narapidana tersebut dipindah ke lima lapas yang berbeda di Jawa Timur.

Diantaranya, Lapas Porong di Kabupaten Sidoarjo, Lapas Pamekasan, serta Lapas Madiun.

Pemindahan ini tidak hanya melibatkan Polresta Malang, tetapi juga Detasemen B Brimob Ampeldento, serta Polda Jatim.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved