Kediri
Ramai-ramai Terapi Bekam di Rumah Masa Kecil Bung Karno
Terapi dengan metode bekam untuk penyembuhan penyakit makin diminati masyarakat. Selain praktis dan ekonomis, hasilnya dapat langsung dirasakan.
Penulis: Didik Mashudi | Editor: fatkhulalami
SURYAMALANG.COM, KEDIRI - Terapi dengan metode bekam untuk penyembuhan penyakit makin diminati masyarakat. Selain praktis dan ekonomis, hasilnya dapat langsung dirasakan.
Banyaknya peminat terapi bekam terlihat dari bakti sosial terapi bekam yang digelar di rumah masa kecil Bung Karno di Desa Pojok, Kecamatan Wates, Kabupaten Kediri, Selasa (18/8/2015).
Ada puluhan masyarakat yang mencoba terapi bekam gratis. Ada sejumlah terapis bekam yang siap melayani masyarakat untuk diterapi bekam.
Menurut Nurwakit, salah satu terapis bekam menyebutkan, hampir semua penyakit dapat disembuhkan melalui terapi bekam. Beberapa di antaranya penyakit darah tinggi, struk, kencing manis, tumor dan asam urat.
"Banyak penyakit kronis yang sembuh dengan tepai bekam," jelasnya.
Area yang mendapatkan terapi bekam juga menyesuaikan dengan keluhan pasien. Namun yang favorit untuk diterapi ada bagian punggung dan kaki pasien.
Namun jika yang dikeluhkan bagian kaki, maka area yang diterapi ada di bagian kaki.
"Ada beberapa pasien kanker payudara dan tumor otak dapat sembuh dengan terapi bekam," jelasnya.
Bagi terapis sendiri tidak hanya sekadar melakukan bekam, tapi juga memanjatkan doa-doa untuk kesembuhan pasien. Sedangkan durasi terapi juga menyesuaikan dengan berat ringan penyakitnya.
"Terapinya bisa 3 menitan, ada juga yang sampai 30 menitan. Tergantung banyak sedikitnya darah yang berhasil dikeluarkan," jelasnya.
Terapi bekam diawali dengan memasang alat penyerap tekanan udara. Kemudian dimonitor hasil tekanan untuk mengetahui keluarnya darah dari area yang dibekam.
Sebelum selesai dibekam, terapis kemudian memanjatkan doa untuk kesembuhan pasien.
"Setelah dibekam hasilnya lumayan, badan terasa lebih segar," ungkat Rahmad
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/suryamalang/foto/bank/originals/sakit-kediri_20150818_153409.jpg)