Media Sosial

Rey Utami Bongkar Kelakuan Admin Akun Instagram Gosip, Ternyata Suka Memeras Artis!

Dalam postingan sebuah foto percakapan ia dan akun instagram @thereal_jenk_kelin, Rey membongkar pemerasan terhadapnya.

Editor: Aji Bramastra
Instagram
Rey Utami 

SURYAMALANG.COM - Presenter dan komika Rey Utami menjadi perbincangan hangat masyarakat, ketika ia menikah dengan pengusaha Pablo Putra Benua.

Kabar pernikahan tersebut menjadi viral di pemberitaan media massa, karena mereka hanya melakukan pendekatan selama tujuh hari lamanya.

Selama pendekatan, Rey mendapatkan hadiah dari Pablo Putra Benu sebuah mobil dan jam tangan mewah, seharga Miliyaran rupiah.

Akun Instagram @thereal_jenk_kelin menilai jam tangan yang diberikan oleh Pablo kepada Rey, merupakan jam tangan palsu atau KW.

Kemudian, Rey Utami juga diduga mendapat perlakuan pemerasan dari akun yang kerap memosting gosip-gosip seputar kehidupan selebritas tanah air @thereal_jenk_kelin itu, dengan nominal 1 juta rupiah.

Rey Utami geram dengan perilaku akun instagram @thereal_jenk_kelin yang melakukan percakapan dengannya, di media sosial instagram.

Dalam postingan sebuah foto percakapan ia dan akun instagram @thereal_jenk_kelin, Rey membongkar pemerasan terhadapnya.

rey utami instagram

"Hati2 dengan akun @thereal_jenk_kelin yang kerap melakukan pemerasan kepada seluruh artis," tulis Rey, yang diunggah pada Minggu (13/11/2016).

Rey menambahkan, ia sebenarnya malas menanggapi pernyataan @thereal_jenk_kelin, yang menyebarkan informasi fiktif tentang dirinya.

"Saya sih tidak peduli omongan orang, bagus juga sih kalau ada yang bilang jam yang saya pake KW, jadi pandangan orang ke saya yang selama ini terjadi bisa berubah," ucapnya.

Akan tetapi, klarifikasi lah yang menjadi peting bagi Rey Utami, agar akun @thereal_jenk_kelin tidak melakukan pemerasan kepada artis-artis lainnya. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved