Piala AFF 2016
Jadi Juara Grup Selalu Bikin Vietnam Apes di Piala AFF, Tak Percaya? Ini Buktinya!
Nyatanya sejarah mencatat Vietnam selalu terhenti langkahnya di babak semifinal jika menjadi..
SURYAMALANG.COM - Berdasarkan data statistik yang telah tercatat, Timnas Indonesia berpeluang menyingkirkan Vietnam di babak semifinal Piala AFF 2016.
Vietnam mencatatkan diri sebagai juara Grup B dengan cara yang meyakinkan yakni meraih sembilan poin hasil menyapu bersih kemenangan di tiga laga.
Sementara Indonesia harus terseok-seok untuk bisa lolos grup karena hanya meraih empat poin hasil sekali kalah, sekali imbang, dan sekali menang.
Indonesia pun harus berjuang keras untuk memastikan lolos dengan cara menang dramatis melawan Singapura di pertandingan terakhir babak Grup A.
Nyatanya sejarah mencatat Vietnam selalu terhenti langkahnya di babak semifinal jika menjadi pemuncak klasemen babak grup.
Hal itu dimulai pada dua gelaran Piala Tiger (Sekarang Piala AFF) yakni pada edisi 2000, 2002.
Hal itu terjadi lagi di dua gelaran pada 2010 dan 2014 saat turnamen sudah berganti nama menjadi Piala AFF.
Pada Piala AFF 2000, Vietnam menjadi juara Grup B namun mereka dikalahkan Indonesia di babak semifinal dengan skor 2-3.
Di edisi selanjutnya yakni pada 2002, hal itu terjadi lagi usai mereka menjadi penguasa Grup A namun mereka dikalahkan 0-4 oleh Thailand.
Delapan tahun berselang mereka kembali berhasil menjadi juara Grup B dan kemudian disingkirkan Malaysia dalam pertandingan dua leg dengan agregat 0-2.
Seolah mendapat kutukan, hal itu terjadi lagi empat tahun kemudian saat mereka menjadi juara Grup A namun kembali disingkirkan Malaysia dengan agregat 3-5.
Statistik tersebut menjadi angin segar buat Indonesia yang tampil kurang meyakinkan di babak grup dalam Vietnam yang difavoritkan melaju ke final.
Laga leg pertama akan digelar di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (3/12/2016) dan leg kedua pada di Stadion My Dinh, Hanoi, Rabu (7/12/2016). (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/suryamalang/foto/bank/originals/suporter-vietnam_20161129_202720.jpg)