Piala Presiden
Pelatih PS TNI Menyampikan Kalimat Ini Setelah Timnya Kalah 4-0 dari Arema
Pada laga terakhirnya di grup 2 Piala Presiden 2017, PS TNI menjadi bulan-bulanan Arema FC dengan skor 4-0.
SURYAMALANG.COM - Pelatih PS TNI Mustaqim mengaku legowo dengan kekalahan telak yang diderita anak asuhnya dari tim tuan rumah Arema FC.
Pada laga terakhirnya di grup 2 Piala Presiden 2017, PS TNI menjadi bulan-bulanan Arema FC dengan skor 4-0.
Mustaqim mengakui kekalahan timnya kali ini cukup menyakitkan. Akan tetapi, Ia menyebut kekalahan ini jadi bahan evaluasi .
"Kekalahan ini menjadi pelajaran bagi kami. Tentu kecewa tapi kekalahan ini kami jadikan sebagai bahan evaluasi menyambut liga 1 nanti," ujarnya saat konferensi pers usai pertandingan, Kamis (16/2/2017).
Lebih lanjut, mantan asisten pelatih Timnas itu tetap memberikan apresiasi terhadap pemainnya. Ia memberi acungan jempol pada para pemainnya karena sudah berusaha memberikan kemampuan terbaik.
"Kami tetap hargai kerja keras pemain, meskipun hasilnya belum berpihak ke kita," tandasnya.
(Alfi Syahri Ramadana)
