Arema Malang
Pemain Asing Arema FC Merapat Pada 29 Maret 2017, Benarkah Pemain Timnas Lebanon Ini?
Manajemen dan tim pelatih hanya menyebut pemain asing itu akan bergabung di tim pada 29 Maret 2017.
SURYAMALANG.COM, MALANG – Manajemen Arema FC segera mencari pengganti Felipper Bertoldo.
Pemain asal Brasil ini dicoret karena paspor Timor Lestenya dianggap bermasalah.
Sampai sekarang manajemen maupun tim pelatih Arema FC belum mengungkap identitas pemain yang akan menggantikan Fellipe Bertoldo.
Baca: Aji Santoso Angkat Bicara, Ini Penjelasannya Soal Isu Pemain Timnas Lebanon Bergabung dengan Arema
Manajemen dan tim pelatih hanya menyebut pemain asing itu akan bergabung di tim pada 29 Maret 2017.
Belum adanya bocoran nama pemain baru memunculkan beberapa pemain yang digadang-gadang akan bergabung ke Singo Edan.
Di antara nama yang muncul adalah Jad Noureddine.
Akun Instagram @pengamatsepakbola sempat mengunggah foto Jad Noureddine yang mengenakan kostum Arema FC.
Foto dalam postingan tersebut memang hasil editan. Tapi dalam waktu sekitar tiga jam, postingan itu telah dikomentari 91 netizen, dan di-like sekitar 7 ribu netizen.
Berikut beberapa komentar yang dihimpun SURYAMALANG.COM.
Igherisetiawan: Mbois.
Roy_ijonk: C** Jad Nourdine + Atrhur Cunha=tembok.
Zyzy3812: Cocok duet karo king arthur... Iso dadi holding midfielder pisan..
Bellademita27: Jad nourdine kuhh.
Iwandharyanto: @muhammad_gusti241 bisa diduetin dgn arthur, jad jg bisa main jd gelandang bertahan, versatile.
Yokinovan_1987: Rekrut aja.
Kurniawanqidam15: Jad duet dengan arthur,kalau bagas udah pulang dari timnas,bisa jadi jad noureddine jadi gelandang bertahan @muhammad_gusti241.
Ryanfatkhu: Mantab duet arthur + Nurdin wkwk. pelapisnya ada bagas. Bisa sering rotasi. #sasaji.
Ryanfatkhu: Dia jg bisa bermain diposisi gelandang
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/suryamalang/foto/bank/originals/bek-pusamania-borneo-jad-noureddine_20170325_123133.jpg)