Malang Raya
Wih . . . 30 Pengusaha Ditangkap Anggota Polres Malang Kota Terkait Kasus Narkoba
Usia para tersangka berkisar antara 16 sampai 31 tahun. Mayoritas para kasus yang terungkap adalah terkait peredaran sabu.

SURYAMALANG.COM, KLOJEN - Polres Malang Kota memusnahkan 3,9 Kg ganja, 1,7 gram sabu, 600 butir xanax (obat untuk menghilangkan cemas), 90 butir prazolex (obat untuk nyeri ulu hati), dan 254.811 pil koplo di Mapolres Malang Kota, Selasa (15/8/2017).
Semua barang bukti itu disita selama Juli 2017 lalu. Kapolres Malang Kota, AKBP Hoiruddin Hasibuan mengatakan seluruh barang bukti itu disita dari 30 pengusaha, tujuh pengangguran, dan 15 karyawan swasta.
“Jadi total ada 52 tersangka,” kata Hoiruddin kepada SURYAMALANG.COM.
( Baca: Satuan Reserse Narkoba Polres Malang Dapat 17 Ribu Butir Pil Koplo, Sasaran Peredarannya Bikin Miris )
Usia para tersangka berkisar antara 16 sampai 31 tahun. Mayoritas para kasus yang terungkap adalah terkait peredaran sabu. Polres Malang Kota menangani 30 kasus dengan 33 tersangka kasus sabu. Sedangkan sisanya terkait kasus peredaran ganja, dan obat keras berbahaya (okerbaya).
( Baca: Kronologi Penangkapan Pesinetron Tukang Bubur Naik Haji yang Ditangkap Polisi karena Narkoba )
“Mereka ini terdiri dari 12 jaringan. Barang bukti diproduksi di luar Kota Malang,” lanjutnya.
Sementara itu, Kasatnarkoba Polres Malang Kota, AKP Imam Mustaji menjelaskan 12 jaringan itu kerap beraksi di Klojen, Lowokwaru, dan Blimbing. Tiga kecamatan itu menjadi kantong peredaran narkoba dan obat keras karena banyak pendatang dan mahasiswa.
“Kasus ini banyak menjerat mahasiswa,” kata Imam.
30 persen dari total pelaku itu adalah residivis. Sedangkan 70 persen sisanya adalah pendatang baru.
Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang Akan Menjadi Fakultas Ekonomi Bisnis, Menanti SK |
![]() |
---|
Pohon Tumbang Dampak Hujan Deras Disertai Angin Kencang di Kota Malang, 1 mobil & 6 motor Tertimpa |
![]() |
---|
Masih Banyak Pekerjaan Rumah Kembangkan Desa Wisata di Bumiaji Kota Batu, Perlu Kemas Kesan Baik |
![]() |
---|
2 Pemuda Asal Pakis dan Keboagung Tertangkap Basah Dagang Pil Koplo di Kawasan Lapas Wanita Sukun |
![]() |
---|
Asyiknya Potensi Wisata di 9 Desa Kecamatan Bumiaji Kota Batu, Taman Bunga Hingga Spot Sunrise |
![]() |
---|