Arema Malang
Dokter Tim Arema FC Ungkap Perkembangan Cedera Rivaldi Bawuo, Ternyata . . .
Mantan pemain Kalteng Putra itu harus menepi saat latihan beberapa hari lalu. Dia salah tumpuan saat mencoba menguasai bola.
Penulis: Alfi Syahri Ramadan | Editor: Zainuddin
SURYAMALANG.COM, PAKIS – Cedera striker baru Arema FC, Rivaldi Bawuo tidak parah.
Dipastikan dalam waktu dekat pemain asal Gorontalo itu kembali ke tim.
Sebelumnya, mantan pemain Kalteng Putra itu harus menepi saat latihan beberapa hari lalu.
Dia salah tumpuan saat mencoba menguasai bola.
Akibatnya, pemain berusia 24 tahun itu harus mengalami masalah pada lututnya.
Dokter tim Arema FC, Nanang Tri Wahyudi menjelaskan cedera Rivaldi sudah semakin baik.
Kemungkinan top skor Liga 2 itu sudah bisa latihan kembali dalam beberapa hari nanti.
“Dia hanya cedera ringan.”
“Ada memar di bantalan sendi lututnya.”
“Tetapi sudah semakin baik.”
“Kemungkinan dia sudah menjalani penguatan otot bersama Coach Dule besok.”
“Kami lihat lagi perkembangannya pada pekan depan,” ucap Nanang kepada SURYAMALANG.COM, Kamis (14/12/2017).
Menurutnya, Rivaldi tidak mengalami cedera lain.
Sekarang dia fokus untuk penyembuhan.
Proses penyembuhanya akan didampingi pelatih fisik Singo Edan.
“Kalau pemulihan total, mungkin butuh waktu sekitar dua pekan.”
“Makanya kami akan melihat lagi perkembangan pemulihan cedera Rivaldi pada pekan depan,” terangnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/suryamalang/foto/bank/originals/rivaldi-bawuo_20171126_210818.jpg)