CPNS 2018
CPNS 2018 - Pendaftaran di SSCN.BKN.GO.ID Diundur, Begini Informasi Resminya
CPNS 2018 - Pendaftaran di SSCN.BKN.GO.ID Diundur, Begini Informasi Resminya
Penulis: Fakhri Hadi Pridianto | Editor: Dyan Rekohadi
SURYAMALANG.com - Badan Kepegawaian Negara (BKN) mengumumkan bahwa waktu penutupan pendaftaran penerimaan CPNS 2018 resmi diundur.
Pengumuman ini diberikan beberapa saat setelah dilakukan rapat terkait dampak Gempa dan Tsunami di Sulawesi Tengah terhadap Pelaksanaan CPNS 2018.
Sebagaimana telah diumumkan sebelumnya, pendaftaran CPNS 2018 akan ditutup pada 10 Oktober 2018, sekitar pukul 23.59 WIB atau lebih kurang 7 hari lagi.
Kemarin, Selasa (2/10/2018), BKN menginfokan bahwa Panselnas CPNS 2018 sedang melakukan tindak lanjut terkait dampak gempa Palu Donggala.
Melalui akun Twitter @BKNgoid menulis:
Tim Panselnas bahas tindaklanjut dampak Gempa dan Tsunami di Sulawesi Tengah terhadap Pelaksanaan CPNS 2018.
Ada 5 titik dampak terparah:
Pemprov Sulteng, Kab Donggala, Kota Palu, Kab Sigi, dan Kab Sigi Moutong.
Tampaknya rapat yang dilakukan tim Panselnas CPNS 2018 tersebut juga menanggapi banyaknya usulan dari masyarakat.
Banyak orang yang kemudian meminta perpanjangan waktu pendaftaran CPNS 2018.
Mereka menyampaikan hal tersebut dengan menulis komentar di akun Twitter @BKNgoid.
Kemudian baru-baru ini, BKN melalui akun twitter @BKNgoid resmi mengumumkan bahwa pendaftaran CPNS 2018 diundur.
Pengumuman ini disampaikan pada melalui postingan pada tanggal 2 Oktober 2018 berikut ini:
"#SobatBKN, Panitia Pelaksana Panselnas telah memutuskan untuk memperpanjang masa pendaftaran penerimaan CPNS s.d. 15 Oktober 2018." tulis @BKNgoid.
Jadi, pendaftaran CPNS 2018 masih bisa dilakukan hingga tanggal 15 Oktober 2018.
BKN juga menulis bahwa perpanjangan masa pendaftaran dilakukan otomatis di web https://sscn.bkn.go.id.
Instansi tidak perlu mengubah setting.
Namun, BKN belum menjelaskan lebih lanjut alasan diundurnya waktu pendaftaran penerimaan CPNS 2018.
Pengumuman Daftar Peserta Tes SKB CPNS 2018 Kota Surabaya Sudah Keluar, Download File PDF di Sini |
![]() |
---|
Link Download Pengumuman & Jadwal Peserta Tes SKB / TKB CPNS Pemkot Surabaya 2018 yang Baru |
![]() |
---|
Link Download Daftar Peserta Tes SKB CPNS 2018 Pemprov Jawa Timur, Cari Namamu Di sini |
![]() |
---|
Link Download Pengumuman Daftar Peserta Tes TKB / SKB CPNS 2018 Jatim (Jawa Timur) yang Terbaru |
![]() |
---|
Link Pengumuman Peserta SKB/TKB CPNS Pemprov Jatim (Jawa Timur) 2018 Sudah Keluar, Download di Sini |
![]() |
---|