Selebrita
Batu Nisan Makam Bani Seventeen Bukan Hilang, Ini Penjelasan & Klarifikasi dari Istri Bani
Batu Nisan Makam Bani Seventeen Bukan Hilang, Ini Penjelasan & Klarifikasi dari Istri Bani
Penulis: Fakhri Hadi Pridianto | Editor: Adrianus Adhi
Personel band saat ini: Riefan "Ifan" Fajarsyah - vokal, M. Awal "Bani" Purbani - bass,Herman Sikumbang - gitar, Windu Andi Darmawan - drum.
Band Seventeen turut menjadi korban bencana tsunami Banten yang terjadi di Tanjung Lesung Beach Resort, pada Sabtu (22/12/2018) malam, saat tampil di acara gathering PLN
Perwakilan manajemen band Seventeen, Yulia Dian menceritakan kronologi saat gelombang tsunami menerjang pesisir Banten, Sabtu (22/12/2018) malam.
Melalui keterangan tertulis pada Minggu (23/12/2018), Yulia Dian mengungkapkan bahwa kehadiran Seventeen adalah untuk mengibur gathering perusahaan PLN di Tanjung Lesung Beach Resot, Banten.
Yulia mengatakan bahwa tsunami menerjang pada pukul 21.30 WIB saat Seventeen membawakan lagu kedua.
Posisi panggung tepat membelakangi laut.
"Kejadian berlangsung saat baru lagu kedua Seventeen menghibur penonton.
Air pasang naik ke permukaan dan menyeret seluruh orang yang ada di lokasi.
Sayangnya saat arusnya surut, anggota kami ada yang bisa menyelamatkan diri, sementara sebagian tidak menemukan tempat berpegangan," kata Yulia
Atas peristiwa ini, hanya Ifan Seventeen yang selamat. 3 personel seventeen yang lain tewas.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/suryamalang/foto/bank/originals/nisan-makam-bani-seventeen-hilang-dicuri-orang.jpg)