Selebrita

Pernah Jadi Korban, Ini Reaksi Via Vallen saat Tahu Marko Simic Lakukan Pelecehan Seksual di Pesawat

Pernah Jadi Korban, Ini Reaksi Via Vallen saat Tahu Marko Simic Lakukan Pelecehan Seksual di Pesawat

Editor: eko darmoko
Kolase | Instagram @viavallen & Media Persija Jakarta
Reaksi Via Vallen saat Tahu Marko Simic Lakukan Pelecehan Seksual di Pesawat 

SURYAMALANG.COM - Dugaan pelecehan seksual agaknya kerap melekat pada diri pemain Persija Jakarta asal Kroasia, Marko Simic. Dikabarkan Marko Simic lakukan pelecehan dalam sebuah penerbangan.

Beberapa waktu yang lalu Marko Simic kesandung dugaan pelecehan seksual yang menyeret Via Vallen sebagai korbannya, kini Marko Simic kesandung dugaan pelecehan seksual lagi.

Striker mesin gol Persija Jakarta ini diduga melakukan pelecehan seksual kepada seorang perempuan di dalam pesawat pada penerbangan Bali - Sydney Australia.

Marko Simic & Pelecehan Perempuan, Bakal Absen Perkuat Persija karena Dugaan Pelecehan di Australia

Marko Simic Diduga Lakukan Pelecehan Wanita di Australia, Akhirnya Tetap Bisa Bela Persija Jakarta

Kronologi Marko Simic Diduga Lakukan Pelecehan Seksual, Nasibnya Terancam di Liga Champions Asia

Fakta Marko Simic, Pemain Persija yang Diduga Lakukan Pelecehan Seksual, Pernah Chat Dinar Candy

Nasib Striker Persija Jakarta, Marko Simic Usai Terlibat Kasus Dugaan Pelecehan di Australia

Marko Simic saat membela Persija di Liga 1 musim 2018
Marko Simic saat membela Persija di Liga 1 musim 2018 (Media Persija)

Kasus dugaan pelecehan seksual Marko Simic di Australia ini, seolah mengingatkan tuduhan yang dilayangkan Via Vallen sekitar Juni 2018 lalu.

Mengutip Kompas.com, striker Persija Marko Simic, kini tengah tertahan di Australia setelah melakoni lawatannya ke markas Newcastle Jets, di New South Wales, Australia, Selasa (12/2/2019) kemarin.

Bak sudah jatuh tertimpa tangga, Marko Simic mendapatkan dua nasib sial saat berada di Australia kemarin.

Sudah tak dapat memberi kemenangan untuk Persija di babak kualifikasi Liga Champion Asia 2019, Marko Simic juga harus rela paspornya ditahan oleh pihak keamanan Australia.

Pasalnya, pemain Persija Jakarta bernomor punggung 9 itu diduga telah melakukan pelecehan seksual kepada seorang wanita, selama perjalanannya dari Bali ke Sydney.

Media Australia 9news.au mengklaim bahwa Marko Simic telah menyentuh tubuh seorang wanita yang duduk di sebelahnya tanpa izin.

Via Vallen
Via Vallen (instagram.com/viavallen)

Kasus ini seolah-olah mengingatkan kita seputar konflik yang terjadi antara sang pesepakbola dengan pedangdut tenar, Via Vallen.

Sekitar Juni 2018 lalu, Via Vallen mengaku mendapatkan pesan singkat bernada melecehkan dari seorang pesepakbola terkenal.

Cerita itu ia unggah lewat Insta Story di akun Instagram pribadinya, @viavallen. Simak reaksi Via Vallen soal Marko Simic terkait dugaan pelecehan seksual ini.

Mendengar Marko Simic terlibat kasus dugaan pelecehan seksual di Australia, Via Vallen lagi-lagi mengunggah Insta Story, yang diduga menyindir sang pesepakbola itu, Selasa (12/2/2019).

"Kadang suka miris sama kelakuan beberapa dari masyarakat kita sendiri. Di mana 'bule' sangat di agung-agungkan. Bahkan ketika salah pun masih dibela juga," tulis Via Vallen, yang dikutip Grid.ID dari Insta Story-nya.

Via Vallen saat menunjukkan tiket laga final Piala Dunia 2018
Via Vallen saat menunjukkan tiket laga final Piala Dunia 2018 (instagram.com/viavallen)

Via Vallen seakan-akan menyindir Marko Simic yang dulu sempat dibela netizen walau sudah mendapatkan tuduhan pelecehan seksual.

Bahkan, tuduhan pelecehan di media sosial yang dilayangkan Via Vallen ke Marko Simic, sampai menimbulkan pro dan kontra di media sosial.

Mengutip Bolasport, Marko Simic dipastikan tidak dapat membela Persija Jakarta untuk Piala Presiden 2019 yang akan digelar pada 2 Maret hingga 14 April mendatang.

"Marko Simic tetap tinggal di Australia sampai tanggal 9 April 2019 karena akan menggelar sidang kedua," kata Manajer Persija Jakarta, Ardhi Tjahjoko.

Pemain asal Kroasia ini juga terancam mendapatkan sanksi dari Persjia Jakarta jika memang terbukti telah melakukan pelecehan seksual kepada wanita di Australia.

Kronologi Kasus

Kronologi Marko Simic yang diduga lakukan pelecehan seksual terhadap perempuan di pesawat membuat nasibnya terancam dalam Liga Champions Asia. 

Kronologi Marko Simic yang diduga lakukan pelecehan seksual itu terjadi belum lama ini setelah Media Australia, 9news.au memuat kabar tersebut. 

Untuk lebih jelasnya, berikut ini Kronologi Marko Simic yang diduga lakukan pelecehan seksual yang SuryaMalang.com himpun dari beberapa fakta yang telah terungkap:

1. Menyentuh wanita 

Striker Persija Jakarta, Marko Simic jadi bahan perbincangan kurang sedap oleh media asing, Australia. 

Penyerang Persija Jakarta, Marko Simic, disebut melakukan tindakan pelecehan terhadap wanita di Australia jelang Kualifikasi Liga Champions Asia.

Masalah menimpa penyerang Persija Jakarta, Marko Simic, jelang laga kontra Newcastle Jets dalam partai kualifikasi kedua Liga Champions Asia, Selasa (12/2/2019).

Media Australia, 9news.au, menulis bahwa Marko Simic melakukan tindakan tidak senonoh kepada seorang wanita.

Menurut pemberitaan media tersebut, Simic tanpa izin menyentuh wanita yang duduk di sebelahnya saat berada di pesawat dari Bali menuju Sydney.

2. Kejadian berlanjut sampai di Sydney

Kejadian tersebut berlanjut saat sampai di bandara Sydney pada Minggu (10/2/2019).

Pihak kepolisian bandara menginterogasi Simic dan menilai pemain asal Kroasia itu melakukan tindakan tidak senonoh tanpa persetujuan dan termasuk pelecehan.

Karena aksinya itu, paspor Simic ditahan oleh kepolisian Australia dan harus tetap berada di Negeri Kanguru hingga persidangan pada 9 April 2019.

Jika terbukti bersalah, Simic terancam mendapatkan hukuman penjara dari pengadilan Australia.

3. Nasibnya di Liga Champions Asia

Kejadian tersebut jelas mengganggu persiapan Persija Jakarta jelang menghadapi Newcastle Jets sore nanti.

Kemenangan atas Newcastle Jets akan membuat Persija lebih dekat dengan fase grup Liga Champions Asia 2019.

Simic, menurut media Australia tersebut, diragukan tampil saat Macan Kemayoran bertandang ke Stadion McDonald Jones melawan Newcastle.

Persija diprediksi bakal mengalami kerugian jika Simic tak bisa tampil pada laga tersebut.

Pasalnya, pada pertandingan kualifikasi pertama melawan Home United, Simic mencetak satu gol.

Duetnya dengan Beto juga membuat Persija mempunyai dua penyerang berbahaya yang berpotensi mengancam Newcastle Jets.

Pemain tertahan di imigrasi 

Akibat kasus Marko Simic tersebut, sejumlah pemain Persija Jakarta mengalami sedikit masalah dengan badan imigrasi Australia.

Persija Jakarta telah berada di Australia sejak Sabtu (9/2/2019).

Kehadiran pasukan Persija di Negeri Kanguru adalah untuk menghadapi partai kualifikasi kedua Liga Champions Asia menghadapi Newcastle Jets, Selasa (12/2/2019) di Stadion McDonald Jones.

Akan tetapi sebelum pertandingan tersebut dimulai, para pemain Persija mendapat sedikit masalah.

Penyerang asing sekaligus top scorer Persija musim lalu, Marko Simic, sempat tertahan di Kantor Imigrasi Australia.

Hal tersebut dibenarkan oleh Ardi Tjahjoko, manajer Persija Jakarta, saat dihubungi BolaSport.com.

"Memang ada beberapa anak tertahan di imigrasi Australia termasuk Marko Simic karena masalah nama di paspor," kata Ardi Tjahjoko kepada BolaSport.com.

"Kita semua tahu kalau peraturan imigrasi Australia sangat ketat," tutur Ardi menambahkan.

Masalah itu membuat Simic bersama beberapa pemain Persija harus menjalani pemeriksaan di kantor imigrasi.

"Marko Simic hanya diminta keterangan saja karena nama di paspor," ucap Ardi.

"Selain Simic ada sekitar 6-7 pemain lain," katanya lagi.

Meski begitu, Marko Simic kini telah bergabung dengan tim Persija Jakarta setelah pemeriksaan tersebut.

HADAPI TANTANGAN BERAT

Persija Jakarta akan berhadapan dengan Newcastle Jets pada kualifikasi kedua Liga Champions Asia.

Macan Kemayoran melangkah ke babak kedua setelah mengandaskan wakil Singapura, Home United, dengan skor 3-1 pekan lalu.

Persija Jakarta pada Kualifikasi Liga Champions Asia 2019, Usai Juara Liga 1 (Tribunnews.com )
Kemenangan itu membuat Persija semakin dekat dengan fase grup Liga Champions Asia 2019.

Jika kembali meraih kemenangan saat menghadapi Newcastle Jets, Persija akan berlaga di babak play-off melawan Kashima Antlers.

Kashima bukan lawan sembarangan mengingat tim asal Jepang itu merupakan juara bertahan Liga Champions Asia.

Sumber: Grid.ID
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved