Selebrita
Inilah Dampak Film Avengers: Endgame yang Melanda Indonesia, Mulai Jam Tayang Hingga Smartphone
Inilah Dampak Film Avengers: Endgame yang Melanda Indonesia, Mulai Jam Tayang Hingga Munculnya Smartphone Oppo F11 Pro
Ponsel tersebut cocok bagi penggemar Marvel karena terdapat logo Avengers pada body-nya.
Ponsel edisi khusus ini akan keluar dengan warna space blue yang terinspirasi dari baju Captain America—salah satu anggota Marvel.
Desain pada ponsel benar-benar dibuat sedemikian rupa harmoni dengan Avengers: Endgame. Adapun bagian belakang ponsel juga berwarna biru dengan tambahan pola hexagonal.
Logo Oppo pada perangkat itu dibuat memiliki efek gradasi. Dengan pencahayaan berbeda, warna akan berubah otomatis, dari steel blue pada sisi tengah menjadi midnight blue pada kedua sisi sampingnya.
Kemudian, logo “A” Avengers dibuat berwarna merah tebal. Dengan latarnya yang biru, tombol switch ponsel di samping perangkat akan terkesan menonjol.
Selain desain ponsel, kotak pembungkusnya pun dibuat premium dengan warna hitam dengan tambahan cetakan logo Avengers di atasnya.
Pada setiap kotak ponsel, juga dilengkapi cap lencana kolektor, sebuah hadiah khusus yang menarik bagi para kolektor dan penggemar pahlawan Marvel Studios.
Bisa dibilang, ponsel Oppo F11 Pro Special Avengers: Endgame cakap memadukan inovasi dan teknologi sekaligus.
Pengguna bisa dapat ponsel dengan desain keren tanpa menegasikan fungsi utama ponsel sebagai alat penunjang kegiatan sehari-hari. Untuk spesifikasi, tak berbeda.
Hanya saja, spesifikasi unggulan dianalogikan dengan kekuatan super para pahlawan Marvel oleh Oppo.
Misalnya, Captain America adalah inspirasi utama dari desain ponsel. Selain itu, layar dibuat luas untuk pengalaman visual yang lebih menyenangkan.
Lalu, Iron Man yang dapat terbang dengan baju besi berteknologi canggih, dianalogikan dengan kemampuan ponsel pintar tersebut yang memiliki teknologi rising camera.

Di samping itu, dibubuhi kamera depan 16 MP. Selanjutnya, kemampuan Thor untuk mengendalikan petir dan listrik melambangkan VOOC Flash Charge 3.0 yang dapat mengisi ulang baterai ponsel pintar ini secepat kilat.
Dengan teknologi ini, mengisi daya dari 0 persen sampai penuh hanya perlu waktu sekira 80 menit.
Selain itu, tubuh Hulk yang besar dan kuat merefleksikan besarnya memori ponsel dengan RAM 6 GB dan ROM 128 GB. Ruang penyimpanan ini membuat pengguna terakomodasi kebutuhannya untuk simpan foto dan video.