Malang Raya
Tak Ada Potensi Timbul People Power di Kabupaten Malang
Kapolres Malang, AKBP Yade Setiawan Ujung memastikan situasi di Kabupaten Malang pasca Pemilu 2019 tetap aman.
SURYAMALANG.COM, KEPANJEN - Tidak ada potensi timbul ‘people power’ di Kabupaten Malang.
Kapolres Malang, AKBP Yade Setiawan Ujung memastikan situasi di Kabupaten Malang pasca Pemilu 2019 tetap aman.
“Alhamdulillah aman. Tidak ada soal people power di Kabupaten Malang.”
“Situasi Kabupaten Malang lancar aman dan kondusif, mulai dari pencoblosan sampai rekapitulasi.”
“Inilah yang perlu dijaga oleh semua pihak sampai pengumuman final nanti,” ujar Ujung dalam buka bersama koordinator Tim Kampanye Daerah (TKD) paslon 01, koordinator Badan Pemenangan Nasional (BPN) paslon 02, KPU dan Bawaslu Kabupaten Malang, Selasa (14/5/2019).
Ujung menegaskan TKD dan BPN di Kabupaten Malang memastikan akan menerima hasil Pemilu 2019.
“Semua kubu di Kabupaten Malang, baik 01 dan 02, sepakat menghormati keputusan yang disampaikan KPU.”
“Mereka juga sepakat tidak menggunakan cara inkonstitusional dalam konstestasi politik,” imbuh Ujung.
Di sisi lain, Koordinator saksi paslon capres 02 Habib Salim Barahwan mengaku tidak tahu soal isu people power.
Barahwan yakin kondisi di Kabupaten Malang bakal kondusif.
Berikut Jadwal dan Tempat Seleksi SKD CPNS Kabupaten Malang |
![]() |
---|
Sebagai Pilot Project, Universitas Terbuka Bisa Jadi Pilihan di SNMPTN |
![]() |
---|
Pemkot Malang Akan Tambah Fasum Jelang Peresmian Pasar Comboran Baru |
![]() |
---|
Mengapa ZA Pelajar Pembunuh Begal Tak Dapat Putusan Bebas? Begini Kata Pakar Hukum Pidana UB Malang |
![]() |
---|
Tunggu Diresmikan, Pedagang Mulai Memasuki Pasar Comboran Baru Kota Malang |
![]() |
---|