Malang Raya
Ahmad Taufik Menderita Stroke, Sepekan Jelang Pelantikan sebagai Kepala Desa Kidal, Tumpang, Malang
Ahmad Taufik Menderita Stroke, Sepekan Jelang Pelantikan sebagai Kepala Desa Kidal, Tumpang, Malang.
Penulis: Mohammad Erwin | Editor: yuli
Ahmad Taufik Menderita Stroke, Sepekan Jelang Pelantikan sebagai Kepala Desa Kidal, Tumpang, Malang
SURYAMALANG.COM, KEPANJEN - Sejak pukul 06:30 pagi, Ahmad Taufik berangkat bersama tiga anggota keluarganya menuju Pendapa Agung Kabupaten Malang, Jalan H Agus Salim, Kota Malang, Kamis (29/8/2019).
Kursi roda berwarna hitam mengantarkannya menuju kursi pelantikan kepala desa terpilih hasil Pilkades Serentak 2019 se-Kabupaten Malang.
Ahmad Tafik sedang menerita stroke tapi tak menyurutkan langkahnya menepati amanah rakyat yang memilihnya, untuk memimpin Desa Kidal Kecamatan Tumpang, Kabupaten Malang.
Dengan bangga, Taufik memutar roda kursi rodanya agar dapat bertemu dengan Plt Bupati Malang Sanusi. Sumpah kepada Tuhan Yang Maha Esa terucap dari bibirnya. Setelah itu, ia merangsek ke depan untuk menerima lencana pelantikan dari Sanusi.
Kini, Taufik resmi menjabat Kepala Desa Kidal untuk kedua kalinya. Usai pelantikan, Taufik menerangkan apa yang ia rasakan, meski berbicara dengan nada pelan.

"Senang sekali meski dalam keadaan sakit. Sudah ada riwayat stroke. Ini yang kedua. Seminggu jelang pelantikan penyakit itu muncul lagi," ujar Taufik duduk di kursi sembari menunggu anaknya mempersiapkan mobil.
Taufik mengaku tak patah semangat membangun desanya meski dalam keadaan sakit. Menurutnya, janji perbaikan jalan dan drainase harus ditepati.
"Saya akan lakukan pelebaran, perbaikan jalan dan drainase. Masyarakat butuh itu," ungkap Taufik.
Pria kelahiran Mojokerto 62 tahun silam itu sedang berjuang melawan penyakit stroke. Tak mudah memang. 30 kali pengobatan rutin sudah ia jalani.
"Insya Allah menurut dokter, satu bulan lagi akan sembuh. Namun, sekarang belum sembuh," ucapnya.
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Malang, Suwadji, menerangkan, pihaknya memberikan dukungan moril kepada kades terpilih yang sedang sakit seperti Ahmad Taufik.
Suwadji mendoakan agar yang bersangkutan segera pulih dan dapat melakukan aktifitas seperti biasa.
"Kalau saat ini sedikit mempengaruhi (pemerintahan desa) karena fisiknya yang sakit ya. Namun, tak ada orang yang ingin sakit. Untuk itu, kami dorong yang bersangkutan agar berobat dan segera menyehatkan diri agar dapat melaksanakan tugas dengan baik," katanya.
Berikut Jadwal dan Tempat Seleksi SKD CPNS Kabupaten Malang |
![]() |
---|
Sebagai Pilot Project, Universitas Terbuka Bisa Jadi Pilihan di SNMPTN |
![]() |
---|
Pemkot Malang Akan Tambah Fasum Jelang Peresmian Pasar Comboran Baru |
![]() |
---|
Mengapa ZA Pelajar Pembunuh Begal Tak Dapat Putusan Bebas? Begini Kata Pakar Hukum Pidana UB Malang |
![]() |
---|
Tunggu Diresmikan, Pedagang Mulai Memasuki Pasar Comboran Baru Kota Malang |
![]() |
---|