SEA Games 2019
Timnas Indonesia U-23 Vs Thailand, Evan Dimas : Pokoknya Kami Bawa Senang Saja, Kami Ingin Rileks
Timnas Indonesia U-23 Vs Thailand, Evan Dimas : Pokoknya Kami Bawa Senang Saja, Kami Ingin Rileks
SURYAMALANG.COM - Timnas Indonesia U-23 bakal menghadapi lawan berat pada laga perdana di pentas SEA Games 2019.
Thailand akan menjadi lawan pertama anak asuh Indra Sjafri.
Duel bakal berlangsung di Stadion Rizal Memorial Stadium pada Selasa (26/11/2019).
Meski bertemu lawan berat, Timnas Indonesia U-23 menatap laga kontra juara bertahan dengan optimistis.
Playmaker tim, Evan Dimas, mengaku akan lebih memilih bermain tenang agar tidak melakukan banyak kesalahan.
"Ya, pokoknya kami bawa senang saja," ungkap Evan Dimas dikutip laman resmi PSSI.
"Kami ingin rileks, berpikir positif dan fokus untuk menghadapi pertandingen melawan Thailand," tambah dia.
Evan Dimas juga mengaku bahwa dia dan rekan-rekannya dalam kondisi baik dan siap tampil.
"Ya, kami akan tampil lepas. Fokus pada permainan dan menjalankan sebaik mungkin strategi dan taktik yang diinginkan pelatih," kata pemain Barito Putera tersebut.
"Tentu sebagai pemain, kami akan membuat improvisasi untuk tim," tandas Evan.
Timnas Indonesia U-23 juga sudah mulai melakukan latihan ringan guna menjaga kebugaran dan stamina.
Seluruh pemain dengan pengawasan pelatih dan ofisial sudah melakukan pemanasan saat kondisi stadion masih gelap karena matahari belum terbit sempurna.
Latihan ringan tersebut digelar di Rizal Memorial Stadium, tempat berlangsungnya laga kontra Thailand nanti.
Sementara itu, pelatih Timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri, juga menegaskan bahwa pemainnya harus tampil rileks.
Selain itu, pelatih asal Sumatera Barat itu juga berharap anak asuhnya bermain disiplin.
"Semoga anak-anak tampil disiplin dan tidak membuat banyak kesalahan," kata Indra dikutip laman yang sama.
"Kami juga meminta doa dan dukungan dari masyarakat Indonesia," tandas pria berusia 56 tahun itu.
Timnas Indonesia Kalah & Evan Dimas Ditarik Keluar karena Cedera, Ibunda Evan Dimas Bereaksi |
![]() |
---|
Hasil Skor Timnas Indonesia Vs Vietnam Final SEA Games 2019, Pasukan Garuda Gagal Raih Medali Emas |
![]() |
---|
Pesan Ibunda Kiper Timnas Indonesia, Nadeo Argawinata dari Kediri : Buat Indonesia Tersenyum ! |
![]() |
---|
Inilah Identitas Pemain Vietnam yang Menendang Kaki Evan Dimas Hingga Cedera, Dia Juga Mencetak Gol |
![]() |
---|
Link Live Streaming Final SEA Games 2019 Timnas Indonesia VS Vietnam Disiarkan RCTI Sekarang |
![]() |
---|