Malang Raya
Kota Malang Bakal Punya Wisata Desa Buah Pepaya
Kota Malang bakal memiliki wisata khas pedesaan di Dukuh Baran, Kelurahan Buring, Kecamatan Kedungkandang.
Penulis: Aminatus Sofya | Editor: Zainuddin
SURYAMALANG.COM, KEDUNGKANDANG - Kota Malang bakal memiliki wisata khas pedesaan di Dukuh Baran, Kelurahan Buring, Kecamatan Kedungkandang.
Secara simbolis, calon kawasan wisata itu ditanami buah pepaya yang jumlahnya mencapai 10 ribu bibit.
“Ini akan jadi contoh bagi kawasan lain di Kota Malang untuk eduwisata,” ujar Sutiaji, Wali Kota Malang kepada SURYAMALANG.COM, Minggu (12/1/2020).
Buah pepaya yang ditanam Sutiaji berlokasi di depan pekarangan warga.
Sepanjang jalan Dukuh Baran pun, juga akan ditanami buah pepaya sehingga nanti menjadi pemandangan indah ketika musim panen.
“View di sini juga bagus. Apalagi saat ini orang ingin kembali ke desa. Sehingga kawasan ini akan jadi magnet tersendiri,” ucapnya.
Politisi Partai Demokrat ini menambahkan Dukuh Baran juga telah memiliki kelompok sadar wisata (Pokdarwis).
Pokdarwis ini akan dibina oleh Dinas Pariwisata agar kawasan Dukuh Baran semakin mantap menjadi destinasi eduwisata.
Selaras dengan Urban Farming
Kawasan wisata desa di Kota Malang juga selaras dengan program Urban Farming yang digagas Pemkot Malang.
Urban Farming ala Pemkot Malang adalah pertanian yang memanfaatkan lahan pekarangan kosong.
“Goalnya atau harapan nanti stunting berkurang,” katanya.
Dia berharap masyarakat mulai memanfaatkan pekarangan untuk urban farming.
Selain bagus untuk pemenuhan gizi, urban farming juga baik bagi kebutuhan rumah tangga.
“Kalau hasilnya besar nanti bisa dipasarkan,” imbuhnya.
Sutiaji juga mengapresiasi Ponpes Manager Thollabie yang telah berinisiatif menghijaukan Dikuh Baran.
“Semua stakeholeder yang terlibat saya bererimakasih,” terangnya.
Berikut Jadwal dan Tempat Seleksi SKD CPNS Kabupaten Malang |
![]() |
---|
Sebagai Pilot Project, Universitas Terbuka Bisa Jadi Pilihan di SNMPTN |
![]() |
---|
Pemkot Malang Akan Tambah Fasum Jelang Peresmian Pasar Comboran Baru |
![]() |
---|
Mengapa ZA Pelajar Pembunuh Begal Tak Dapat Putusan Bebas? Begini Kata Pakar Hukum Pidana UB Malang |
![]() |
---|
Tunggu Diresmikan, Pedagang Mulai Memasuki Pasar Comboran Baru Kota Malang |
![]() |
---|