Mayat Dalam Kardus

Kronologi Penemuan Mayat Wanita Terbungkus Kardus di Surabaya, Masih Pakai Baju

Penemuan mayat wanita berinisial M (26) menggegerkan warga Jalan Lidah Kulo RT 03 RW 02 No 20, Lakarsantri, Surabaya

Editor: Zainuddin
SURYAMALANG.COM/Febrianto Ramadani
Ilustrasi. 

SURYAMALANG.COM, SURABAYA - Penemuan mayat wanita berinisial M (26) menggegerkan warga Jalan Lidah Kulo RT 03 RW 02 No 20, Lakarsantri, Surabaya, Rabu (17/6/2020).

Mayat M ditemukan di kamar rumah dalam kondisi bersimbah darah.

Seorang warga, Reni Agustiawan mengatakan mayat korban terbungkus kardus wadah kulkas.

"Darahnya banyak. Dia masih pakai pakaian," ujar Reni kepada SURYAMALANG.COM.

Reni mengungkapkan ada luka bekas tusukan pisau di leher korban.

"Mangkanya darahnya keluar banyak," terangnya.

Warga mengetahui mayat korban sekira pukul 09.00 WIB.(Luhur Pambudi)

Sumber: Surya Malang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved