Berita Tuban Hari Ini
Mendadak Crazy Rich, Ratusan Warga Tuban Kompak Beli Mobil Bersamaan, Kejatuhan 'Rezeki dari Rusia'
Mendadak Crazy Rich, Ratusan Warga Tuban Kompak Beli Mobil Bersamaan, Kejatuhan 'Rezeki dari Rusia'
SURYAMALANG.COM, TUBAN - Mendadak miliader atau menjadi Crazy Rich! Begitulah fakta yang terjadi pada warga Desa Sumurgeneng, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban.
Sekonyong-konyong, mereka sanggup membeli ratusan mobil dalam tempo yang bersamaan.
Kisah warga Desa Sumurgeneng pun viral di media sosial dan menjadi topik pembicaraan khalayak ramai.
Kisah menarik pun diungkapkan Crazy Rich dadakan di Desa Sumurgeneng.
Para miliarder bak mendapat durian runtuh seusai menjual tanahnya untuk kebutuhan proyek kilang grass root refinery (GRR).
Kisah para miliarder baru ini terkuak seusai video viral belasan mobil baru yang diangkut menggunakan truk towing tiba di desa setempat, Minggu (14/2/2021) sore.
Baca juga: Fakta di Balik Viral TikTok Jamet Jar of Hearts, Akun Hilang Misterius Hingga Pengakuan dari Madura
Baca juga: Fakta di Balik Video Viral Warga Desa Sumurgeneng Tuban Kompak Beli Mobil, Ada Rezeki dari Rusia
Siti Nurul Hidayatin (32), warga setempat, tak pernah menyangka tanahnya bakal dibeli dengan harga tinggi oleh Pertamina.
Tanah miliknya seluas 2,7 hektar dihargai Pertamina sekitar Rp 18 miliar, untuk pembebasan lahan.
Uang yang diterima dari Perusahaan plat merah itu digunakan untuk beli tiga mobil, deposito, bangun taman pendidikan anak (TPA) dan usaha.
"Dua mobil yaitu innova dan HRV, lalu ada mobil pickup buat usaha. Bangun TPA dan Deposito juga," beber Nurul ditemui SURYAMALANG.COM di rumahnya, Rabu (17/2/2021).
Desa Sumurgeneng
warga desa di Tuban jadi miliarder
warga desa Tuban membeli mobil
Pertamina
Rosneft
Pertamina Rosneft
kilang minyak
SURYAMALANG.COM
Crazy Rich
Crazy Rich Tuban
Dapat Uang Rp 18 Miliar dari Pertamina, Miliarder Baru di Tuban Ini Ingin Berangkat Haji Sekeluarga |
![]() |
---|
Kekhawatiran Kades Kampung Miliarder Setelah Warga Terima Uang dari Pertamina di Tuban |
![]() |
---|
Pengakuan Mama Muda Jadi Miliarder Baru di Desa Tuban, Beli 3 Mobil Baru Usai Terima Rp 18 Miliar |
![]() |
---|
UPDATE Viral Warga Desa di Tuban Beli Ratusan Mobil Baru Ramai-Ramai, Muncul Kekhawatiran Ini |
![]() |
---|
Fakta di Balik Video Viral Warga Desa Sumurgeneng Tuban Kompak Beli Mobil, Ada 'Rezeki dari Rusia' |
![]() |
---|