Berita Madura United Hari Ini
Presiden Madura United Achsanul Qosasi Sampaikan Pesan Penting Terkait Persiapan Musim 2021
Presiden Madura United Achsanul Qosasi Sampaikan Pesan Penting Terkait Persiapan Musim 2021
SURYAMALANG.COM, MADURA - Presiden klub Madura United, Achsanul Qosasi (AQ), menyambut baik terbentuknya tim musim 2021 setelah melewati ujian cukup sulit selama setahun.
Setelah mengikat kontrak hampir 90 persen pemainnya musim lalu, Madura United saat ini sedang menjalani pemusatan latihan di Kota Batu, Jawa Timur.
"Bersyukur, saat ini dengan segala keterbatasan dan kekurangan, kita masih mampu bertahan, mampu mengumpulkan semua untuk bersama menjalankan kegiatan normal demi perjalanan hidup dan karir yang tak boleh mati, karena kita tulang punggung keluarga," kata Achsanul Qosasi, Sabtu (27/2/2021) malam.
"Saya mohon kepada pemain yang sudah menandatangani kesepakatan (menjadi pemain MU) untuk tetap menjaga dan mematuhinya, serta menjalankan kesepakatan dengan sepenuh hati dan bahagia," tambah AQ.
Ia menyebut, hak dan kewajiban harus berjalan seimbang. Jika keduanya tak sebanding maka akan merusak rezeki dan mencederai masa depan.
Pria asal Sumenep, Madura itu tidak memungkiri bahwa performa, kapasitas dan Integritas semua pemain menjadi penilaian penuh manajer dan dilaporkan kepada direksi dengan jujur, sportif, apa adanya.
Pelatih yang juga menjadi manajer tim, Rahmad Darmawan dikatakan AQ saat ini dibantu 15 orang yang dipercaya sesuai keahlianya, ia berharap harus menjadi organisasi yang solid dan kokoh, saling menghargai peran dan fungsi masing-masing.
"Seluruh pemain wajib mempermudah tugas mereka (tim pelatih), sehingga semua berjalan baik sesuai amanah, tugas dan fungsi yang dibebankan," harapnya.
Tidak lupa, AQ berpesan, dalam tim Madura United harus berpegang teguh terhadap 3 Filosofi. Kedisiplinan, Kebersamaan dan Keperdulian.
"Ketiganya diimplementasikan dalam pertandingan, bangun ketika jatuh, kejar ketika tertinggal dan rebut ketika kehilangan. Itulah Sepakbola Madura," tegas AQ.
"Jika kita semua menginginkan prestasi baik, mulailah ke-baik-an itu dari diri kita sendiri. Berfikir positif dan maju melalui rasa saling menghargai dan saling mendukung. Berkomunikasi seluas-luasnya, dengan etika dan cara yg baik," pungkas Achsanul Qosasi.
Kelemahan Madura United di Piala Menpora 2021 |
![]() |
---|
Lupakan Piala Menpora 2021, Pelatih Madura United Fokus Siapkan Tim Jelang Liga 1 |
![]() |
---|
Pelatih Madura United Ungkap Biang Kegagalan Timnya di Piala Menpora 2021 |
![]() |
---|
Cetak Gol ke Gawang Arema FC, Pemain Madura United Ronaldo Joybera Berpeluang Main di Piala Menpora |
![]() |
---|
Pelatih Madura United Rahmad Darmawan Siapkan Antisipasi Khusus Terkait Jadwal Piala Menpora 2021 |
![]() |
---|