Berita Persela Lamongan Hari Ini
Mirip Arema FC, Persela Lamongan Lebih Beruntung Mampu Menang Atas Persipura dengan 10 Pemain
Persela Lamongan menang atas Persipura jayapura dengan skor 1-0 dengan 10 pemain dalam laga Pekan ke 2 Liga 1 2021 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang
Penulis: Khairul Amin | Editor: Dyan Rekohadi
SURYAMALANG.COM, LAMONGAN - Petaka bermain dengan 10 pemain dalam pertandingan yang dialami Arema FC di Pekan 1 BRI Liga 1 2021 kembali terulang dan kali ini harus dialami tim asal Jatim lainnya, Persela Lamongan.
Tapi Persela Lamongan lebih beruntung karena mampu menang
Persela Lamongan menang atas Persipura jayapura dengan skor 1-0 dengan 10 pemain dalam laga Pekan ke 2 Liga 1 2021 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jumat (10/9/2021) sore.
Seperti diketahui, sebelumnya Arema FC hanya bermain imbang 1-1 saat meladeni PSM Makassar dengan 10 pemain.
Mirip dengan apa yang dialami Arema FC, Persela Lamongan terpaksa harus bertanding dengan 10 pemain karena hukuman kartu merah.
Persela juga sudah harus bermain dengan 10 orang sejak babak pertama.
Persela Lamongan harus bermain dengan 10 pemain di menit 38 setelah gelandang mudanya, Akbar mendapat kartu kuning kedua.
Meski hanya berjuang dengan 10 pemain, Persela Lamongan akhirnya mampu mempertahankan keunggulan 1-0 atas Persipura Jayapura hingga pertandingan usai.
"Kami bersyukur dengan 10 pemain, bertemu dengan tim Persipura yang notabene tim terbaik di Indonesia kami menang, jadi hasil 1-0 saya kira sudah cukup puas," ucap Iwan Setiawan, pelatih Persela usai laga.
Iwan menilai kemenangan itu cukup berharga, selain taklukkan tim sebesar Persipura, Persela bisa pertahankan keunggulan meski harus bermain dengan 10 pemain sejak menit 38.
meski demikian Iwan Setiawan meminta pemainnya tak jemawa usai timnya meraih kemenangan ini.
"Tetapi satu yang saya akan tekankan kepada tim jangan jadikan ini jemawa, anggap ini langkah menjadi lebih baik ke depannya," tambahnya.
Jika pemain terlalu percaya diri, Iwan khawatir akan teledor di laga-laga pekan selanjutnya yang masih menyisakan 32 laga.
"Saya enggak mau hasil ini akhirnya membuat kami tidak lebih baik lagi ke depannya," harap Iwan.
Persela Lamongan
Arema
Persipura
Liga 1 2021
kartu merah
Bola Lokal
suryamalang.tribunnews.com
SURYAMALANG.COM
Pelatih Persela Lamongan Sangat Kecewa PSSI Hentikan Liga 2 |
![]() |
---|
Pelatih Iwan Setiawan Waspadai Tingginya Kepercayaan Diri Lawan saat Laga Persik Kediri Vs Persela |
![]() |
---|
Mundur dari Persela Lamongan, Eky Taufik Febriyanto Sebut Sudah Negosiasi dengan Persis Solo |
![]() |
---|
Persela Lamongan Harap Lanjutan Liga 1 pada Februari 2021 Tak Meleset Lagi |
![]() |
---|
Persela Lamongan Masih Berlatih untuk Terakhir Kali, Meski Kompetisi Liga 1 Resmi Diundur |
![]() |
---|