Berita Arema Hari Ini

Jadwal Siaran Langsung Pertandingan Arema FC Vs Madura United Malam Ini, Ancam Rekor Unbeaten

Pertandingan Pekan ke 26 antara Arema FC dan Madura United menjadi laga penting bagi Singo Edan dalam mempertahankan posisi di puncak klasemen .

Penulis: Dya Ayu | Editor: Dyan Rekohadi
Instagram @aremafcofficial
Arema FC VS Madura United malam nanti 

SURYAMALANG.COM, MALANG - Jadwal siaran langsung pertandingan Arema FC Vs Madura United malam ini, Jumat (18/2/2022) akan ditayangkan di Indosiar.

Live atau siaran langsung perrtandingan Arema FC Vs Madura United akan ditayangkan mulai jam 20.45 WIB.

Pertandingan Pekan ke 26 antara Arema FC dan Madura United menjadi laga penting bagi SIngo Edan dalam mempertahankan posisi di puncak klasemen .

Arema FC harus memenangkan pertandingan jika tak ingin dikudeta oleh Bali United maupun Bhyangkara FC.

Pasalnya poin Arema FC dengan dua tim di peringkat bawahnya sangat tipis, hanya selisih 1 dan 2 poin.

Arema FC perlu mempertahankan tren kemenangan setelah meraih kemenangan di laga terakhir.

Hal yang sama tentunya juga akan dilakukan Madura United yang di laga sebelumnya meraih kemenangan tipis dari Persiraja Banda Aceh.

Sejauh ini Arema FC punya grafik pertandingan terbaik karena belum pernah terkalahkan atau unbeaten di 22 pertandingan beruntun.

Sebaliknya, Madura United masih labil meskipun dalam 4 laga terakhir tidak terkalahkan.

Arema FC hanya mendapat waktu untuk melakukan persiapan selama dua hari saja.

Singo Edan baru bertanding, menang 2-0 lawan Persita Tangerang, Selasa (15/2/2022).

Sementara Madura United lebih diuntungkan karena sebelum melawan Arema FC, pada laga sebelumnya lawan Persiraja, Madura bermain Senin (14/2/2022), sehingga memiliki waktu istirahat lebih lama dibanding Arema FC.

Meski timnya hanya melakukan persiapan singkat, Pelatih Arema FC, Eduardo Almeida optimis timnya bisa menghadapi Madura United dengan kekuatan maksimal.

 "Persiapan kami memang singkat. Tim harus berlatih setiap harinya, sedangkan kami juga memikirkan kesehatan semua pemain dan bagian dari tim kami. Untuk itu kami meminta agar pemain pandai-pandai menjaga kesehatan dan menjalankan protokol kesehatan secara ketat," kata Eduardo Almeida, Kamis (17/2/2022).

Lebih lanjut Almeida mengatakan, meski hanya melakukan persiapan singkat, pihaknya optimistis Arema FC akan dapat meraih tiga poin.

"Target kami tetap tiga poin. Kami harus fokus untuk meraih itu dan mempertahankan rekor tak terkalahkan untuk tetap berada di puncak klasemen," jelasnya

Di sisi lain, Madura United menghadapi Arema FC dengan motivasi mematahkan rekor tak terkalahkan SIngo Edan.

Madura United memerlukan kemenangan untuk bisa segera menembus 10 besar.

Satu-satunya cara untuk bisa memperbaiki posisi di klasemen sementara adalah dengan mematahkan rekor Arema FC. 

Bek Madura United, Andik Rendika Rama menyebut timnya ingin menjadikan Madura United sebagai tim yang memutus rekor tak terkalahkan Arema FC dalam 22 laga secara beruntun.

Ia bertekad membawa timnya menang lawan Arema FC,  malam ini di Stadion Gelora Ngurah Rai Denpasar.

"Kami ingin menang melawan Arema. Tidak hanya menang tapi kami juga ingin menampilkan permainan yang baik dengan apa yang sudah diintruksikan Coach Fabi, kami akan jalankan itu," kata Andik Rendika Rama, Kamis (17/2/2022).

Meski demikian Rendika Rama menyadari, target Madura United untuk bisa mengalahkan Arema FC bukanlah sesuatu yang mudah, sebab Arema FC saat ini tengah on fire dan berada dipuncak klasemen.

"Kita semua tahu Arema sekarang lagi bagus-bagusnya. Materi yang dimiliki semua sektor permainan juga kuat. Tapi itu tidak akan membuat kami menyerah begitu saja. Kami akan kasih perlawanan yang maksimal," jelasnya.

Terlepas dari itu semua, target kemenangan digantungkan Madura United karena ingin membalas kekalahan dari Arema FC pada putaran pertama lalu dengan skor 1-2.

"Dari putaran pertama kami belajar banyak. Menit-menit akhir kami kurang konsentrasi sehingga mereka mencetak gol dan itu menyebabkan kami kalah. Jadi besok kami akan lebih konsentrasi dan fokus lawan Arema FC," ujar mantan pemain Persija Jakarta itu.

Pelatih Madura United, Fabio Araujo Lefundes menyebut laga melawan Arema FC ini menjadi laga sulit bagi timnya. 

Lawan yang akan dihadapi, Arema FC saat ini adalah tim yang memuncaki klasemen sementara dengan poin 52.

Pertemuan putaran pertama, Arema FC juga menang 1-2 atas Madura United.

Sementara Madura United berada di posisi 11 klasemen sementara dengan raihan 29 poin.

Namun Madura juga sedang dalam performa bagus, 4 laga terakhir tidak tersentuh kekalahan.

"Arema adalah tim yang bagus dan dia, performa bagus di dalam kompetisi. Tapi kami juga akan berusaha keras untuk bisa maksimal di dalam pertandingan ini, untuk meraih hasil maksimal," ungkap Fabio saat jumpa pers secara virtual Kamis (17/2/2022).

Fabio menilai catatan positif yang diraih Arema FC selama ini karena tim berjuluk Singo Edan itu memiliki komposisi komplet dari semua sektor.

"Mereka punya pemain bagus untuk permainan di dalam tim. Kami harus fokus untuk bisa atasi. Harus tetap berjuang di dalam pertandingan untuk maksimal," ucapnya.

"Bukan artinya kami ingin pecah dari rekor mereka, tapi kami harus fokus di kerja kami di dalam pertandingan," pungkas pelatih asal Brasil itu.

Tekad sama juga disampaikan oleh salah satu bek Madura United, Andik Rendika Rama.

"Semua tahu kalau Arema sekarang tim dalam trend bagus. Tapi itu tidak membuat kami menyerah begitu saja, kami akan memberikan perlawanan yang bagus," ucap Andik Rendika Rama.

"Kami ingin bukan hanya kemenangan, tapi berusaha memberikan permainan yang baik dan benar menjalankan instruksi pelatih dengan baik," pungkasnya.

Sumber: Surya Malang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved