Berita Arema Hari Ini
Daftar Pemain Arema FC yang Jadi Korban Usai Kedatangan 7 Bintang, Aremania Sayangkan Sosok Ini
Berikut ini Daftar Pemain Arema FC yang dipastikan tidak berlaga di musim depan bersama tim yang berjuluk Singo Edan.
Penulis: Ratih Fardiyah | Editor: Dyan Rekohadi
SURYAMALANG.COM, MALANG - Berikut ini Daftar Pemain Arema FC yang dipastikan tidak berlaga di musim depan bersama tim yang berjuluk Singo Edan.
Mundurnya pemain Arema FC ini pun dikaitkan dengan kedatangan tujuh pemain baru yang baru saja dikenalkan tim.
Hal itu lantaran kedatangan tujuh pemain yang mayoritas pernah membela Tim nasional Indonesia ini membawa korban pemain lain di tim Arema FC.
Pasalnya sebanyak empat pemain di lepas tim berjuluk Singo Edan untuik mengarungi musim 2022 nanti.
Keempat pemain ini memang bukan pemain resmi Arema FC musim lalu karena hanya berstatus pemain pinjaman.
Baca juga: Daftar Belanja Pemain Arema FC, Slot Striker Asing dan Kiper Cadangan Masih Lowong
Namun kehadiran keempat pemain di putaran kledua ini mampu mengangkat performa Arema FC hingga mampu finish di peringkat ke empat Liga 1 2021-2022.
Keempat pemain yang dilepas yakni Fabiano Beltrame, Sandi Sute, Ryan Kurnia, dan Genta Alparedo.
Sebelumnya Arema FC sudah kedatangan tujuh pemain baru.
Mereka yakni Dua pemain diantaranya merupakan pemain PSM Makassar musim lalu yakni Hasim Kipuw, Ilham Udin Armaiyn dan satu lagi Hanis Saghara.
Hanis, Hasim Kipuw dan Ilham Udin Armaiyn sudah diperkenalkan Arema FC melalui akun resminya @aremafcofficial. .
Sebelumnya Arema FC juga resmi mendatangkan Evan Dimas, Adam Alis, Gian Zola, dan Andik Rendika Rama.
Artinya Proyek ‘Los Galacticos’ Arema FC benar benar terwujud.
Keinginan untuk mendatangkan 10 pemain lokal baru sudah hampir terealisasi semuannya.
Ada yang datang ada pula yang pergi masa peminjaman Fabiano Beltrame, Sandi Sute, Ryan Kurnia dan Genta Alparedo di Arema FC memang telah berakhir.
Pengumuman tersebut diperlihatkan melalui akun Instagram resmi @aremafcofficial pada Selasa (12/4/2022).
Terlihat foto Fabiano Beltrame, Sandi Sute, Ryan Kurnia, dan Genta Alparedo berseragam Arema FC dijajarkan.
Pada unggahan tersebut, Arema FC memberikan ucapan terakhir untuk Fabiano Beltrame, Sandi Sute, Ryan Kurnia, dan Genta Alparedo.
Arema FC berterimakasih pada keempat pemain yang sudah berjuang mengarungi Liga 1 2021.
"Sudah Diverifikasi Terimakasih atas perjuangannya bersama Arema FC, sukses untuk perjalanan berikutnya. Salam Satu Jiwa." tulis unggahan itu.
Seperti dikutip dari Tribun Wow: BREAKING NEWS: Arema FC Resmi Lepas 4 Amunisinya, Aremania Hanya Tangisi 1 Pemain Ini,
Para suporter Arema FC, yakni Aremania langsung menyerbu unggahan tersebut.
Aremania banyak yang menyayangkan Arema FC malah melepas sosok Sandi Sute.
Banyak Aremania yang menyukai gelandang pengangkut air Arema FC tersebut.
Sebelumnya, Arema FC akhirnya mengumumkan nama-nama pemain yang kontraknya diperpanjang untuk musim 2022.
Menurut Manajer Arema FC Ali Rifki, ada lebih dari 10 pemain yang sudah resmi diperpanjang kontraknya.
Secara keseluruhan ada 13 pemain yang kontraknya diperpanjang.
“Kami sudah perpanjang kontrak Dendi Setiawan, John Alfarizi, Bagas Adi Nugroho, tiga pemain asing, Rensi Yamaguchi, Sergio Silva, Adilson Maringa, Rizky Dwi, Jayus Haryono, Teguh Amirudin, Dedik Setiawan, Kushedya Hari Yudo, M Rafli dan juga Ikhfanul Alam,” kata Ali Rifki, Kamis (14/4/2022).
Sedangkan 10 pemain sudah dipastikan tak diperpanjang kontrak alias dilepas untuk bergabung ke klub lainnya.

Mereka ialah Andriyas Francisco, Aji Saka, Vikrian Akbar, Catur Jepri Achmad Galih, Fabiano Beltrame, Ryan Kurnia, Sandi Sute, Genta Aparedo, Ridwan Tawainela dan Didik Aryanto.
“Untuk pemain yang tidak lanjut di Arema kami ucapkan terima kasih karena mereka juga telah berjuang untuk Arema FC,” ujarnya.
Hingga kini, Arema FC belum mengenalkan sosok striker baru pengganti Carlos Fortes.
Hal itu membuat beredar rumor yang mengatakan bahwa Arema FC sudah mendapatkan pengganti Carlos Fortes.
Carlos Fortes meninggalkan Arema FC dan memilih gabung dengan PSIS Semarang pada Liga 1 2022 mendatang.
Kini, Singo Edan disebut telah mendapatkan sosok striker asing untuk menggantikan peran Carlos Fortes.
Menariknya, nama si pemain nyaris sama dengan sang mantan, yaitu Fabio Fortes Moreira, dikutip SURYAMALANG.COM dari Wearemania.net
Carlos Fortes dan Fabio Fortes juga sama-sama berasal dari Portugal.
Saat ini Fortes bermain di Académica de Coimbra, klub divisi 2 Liga Portugal.
Dari 10 penampilannya sebagai pemain pengganti, Fortes melesakkan dua gol.
Kebetulan, tampilan wajah Fortes yang ini mirip dengan yang sebelumnya.
Kedua pemain ini sama-sama memiliki rambut gondrong, tetapi Fortes yang ini tidak berambut rasta.
Berikut ini Daftar pemain Arema FC musim 2022 yang dihimpun SURYAMALANG.COM dari beberapa sumber dan pernyataan klub Singo Edan :
Pemain Baru :
1. Evan Dimas
2. Adam Alis
3. Gian Zola
4. Andik Rendika Rama
5. Hasyim Kipuw
6. Ilham Udin
7.Hanis Sagara
Pemain Lama :
1. Adilson Maringa
2. Sergio Silva
3. Renshi Yamaguchi
4. Bagas Adi Nugroho
5. Dendi Santoso
6. Johan AHmad Farizi
7. Teguh Amiruddin
8. Rizky Dwi
9. Jayus Hariono
10. Dedik setiawan
11. KH Yudo
12. Ikhfanul Alam
13. Muhammad Rafli.
Pemain Akademi Arema (Belum Dipastikan) :
1. Achmad Figo
2. Bramntio Ramadhan
3. Hamzah Titofani
4. Muhammad Faiz
5. Sandy Ferizal
6. Seiya da Costa Lay
Ikuti berita terkait Arema lainnya.
(TribunWow?Kurniawan Taufiq/Suryamalang/Dya Ayu)