SEA Games 2023

Timnas U-22 Raih Medali Emas SEA Games, Indra Sjafri : Obat Duka Setelah Gagal Ikut Piala Dunia U-20

Timnas U-22 Raih Medali Emas SEA Games, Indra Sjafri : Obat Duka Setelah Gagal Ikut Piala Dunia U-20

Editor: Eko Darmoko
Instagram/pssi
Indra Sjafri sukses membawa Timnas Indonesia U-22 meraih medali emas SEA Games 2023. 

SURYAMALANG.COM - Timnas Indonesia U-22 sukses membawa pulang medali emas SEA Games 2023 setelah menumbang Thailand dengan skor telak 5-2.

Kemenangan atas Thailand ini diraih Rizky Ridho dkk di Olympic Stadium, Phom Penh, Kamboja pada Selasa (16/5/2023) malam.

Timnas Indonesia U-22 asuhan Indra Sjafri memulai laga melawan Thailand ini dengan cukup baik.

Bahkan skuad Garuda Muda menutup babak pertama dengan unggul dua gol.

Gol-gol tersebut diborong oleh Ramadhan Sananta.

Baca juga: Manajer Timnas U-22 Dibanting Ofisial Thailand, Prestasi Medali Emas Garuda Muda Disorot Media Asing

Baca juga: Cerita Manajer Timnas U-22 Sumardji Soal Insiden Pemukulan oleh Ofisial Thailand

Namun Thailand rupanya sanggup menyamakan kedudukan pada babak kedua.

Gol tim lawan dicatatkan atas nama Anan Yodsangwal dan Yotsakon Burapha.

Pertandingan kemudian berlanjut ke babak extra time.

Gol cepat diperoleh Timnas Indonesia U-22 melalui aksi Irfan Jauhari (92').

Lalu dua gol lagi dilesatkan oleh Timnas Indonesia U-22 lewat Fajar Fathurrahman (106'), dan Beckham Putra (120').

Garuda Muda menutup laga dengan kemenangan 5-2.

Seusai laga, Indra Sjafri pun beryukur timnya bisa keluar sebagai pemenang dalam pertandingan yang menegangkan.

"Ya pertandingan yang sangat menegangkan."

"Dan saya pikir kami bisa memenangkan pertandingan dengan skor yang sangat luar biasa 5-2," kata Indra Sjafri, dikutip SURYAMALANG.COM dari BolaSport.com.

Lebih lanjut, Indra Sjafri berharap medali emas ini bisa mengobati duka usai Indonesia gagal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved