Berita Arema Hari Ini

Klasemen Sementara Liga 1 2023 : Arema FC Kembali Jatuh ke Zona Degradasi pada Pekan ke-26

Klasemen Sementara Liga 1 2023 : Arema FC Kembali Jatuh ke Zona Degradasi pada Pekan ke-26, Imbas Persita vs PSS imbang 3-3

Penulis: Eko Darmoko | Editor: Eko Darmoko
Instagram/aremafcofficial
Arema FC saat mengalahkan Persija Jakarta 3-2 pada pekan 26 Liga 1 2023 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Senin (26/2/2024). 

SURYAMALANG.COM - Arema FC hanya sehari merasakan lolos dari jeratan zona degradasi Liga 1 2023 setelah menang atas Persija Jakarta 3-2, Senin (26/6/2024).

Kini, Selasa (27/2/2024), Arema FC kembali terperosok dalam zona degradasi Liga 1 2023.

Hal ini lantaran pesaingnya, Persita Tangerang, meraih satu poin setelah menahan imbang PSS Sleman.

Bermain di Stadion Manahan, Solo, Persita Tangerang menahan imbang PSS Sleman 3-3, Selasa (27/2/2024).

Berdasarkan hasil tersebut, Persita Tangerang kembali naik ke peringkat 15 dengan raihan 28 poin.

Sementara Arema FC turun di peringkat 16 (zona degradasi) dengan raihan 27 poin.

Di bawah Arema FC, ada Persikabo dan Bhayangkara FC di urutan 17 dan 18 dengan raihan poin masing-masing 17 dan 15.

Sedangkan di atas Persita Tangerang, urutan 13 dan 14, ada PSS Sleman dan Persebaya Surabaya dengan raihan sama 31 poin.

Klasemen sementara Liga 1 2023 Hingga Pekan 26 (enam tim terbawah)

13. PSS Sleman (31 poin)

14. Persebaya Surabaya (31 poin, belum memainkan laga pekan 26)

15. Persita Tangerang (28 poin)

zona degradasi

16. Arema FC (27 poin)

17. Persikabo (17 poin)

18. Bhayangkara FC (15 poin).

 

Sumber: Surya Malang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved