Honda DBL 2024 with Kopi Good Day 2024

Inilah Top 10 DBL Dance Competition Malang 2024

DBL Malang pada 4 September 2024, setiap tim dance telah menunjukkan kemampuan luar biasa dalam mengemas tema "Move Up"

Editor: Eko Darmoko
IST
Top 10 DBL Dance Competition Malang 2024 

SURYAMALANG.COM - Puluhan tim dance telah memukau penonton dengan penampilan koreografi yang menarik dan menawan dalam ajang Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-South.

Sejak dimulainya DBL Malang pada 4 September 2024, setiap tim dance telah menunjukkan kemampuan luar biasa dalam mengemas tema "Move Up".

Tema ini mengajak seluruh anak muda Indonesia untuk bergerak maju, mengembangkan karya, dan meningkatkan pencapaian dalam berbagai bidang.

Semangat "Move Up" tidak hanya berfokus pada prestasi, tetapi juga pada perjalanan dan proses yang dilalui setiap individu dalam mencapai impian mereka.

Setelah penampilan seluruh tim di DBL Dance Competition 2024, para juri telah melakukan penilaian dan memilih 10 tim dance terbaik yang akan kembali tampil di babak playoffs DBL Malang pada Minggu, 22 September 2024.

Berikut adalah daftar Top 10 DBL Dance Competition 2024 East Java-South:

1.    SMA KOLESE SANTO YUSUP MALANG
2.    SMAN 3 MALANG
3.    SMAN 5 MALANG
4.    SMA SANTO ALBERTUS MALANG
5.    SMA KALAM KUDUS MALANG
6.    SMAN 9 MALANG
7.    SMA CHARIS NATIONAL ACADEMY MALANG (Pendamping Putri)
8.    SMA SANTA MARIA MALANG
9.    SMAN 1 MALANG (Pendamping Putra)
10.    SMAN 8 MALANG (Pendamping Putra)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved