Pilkada Kabupaten Malang 2024
Abah Gun Sumringah Ikut Bantengan di Kepanjen Malang, Siap Kembangkan Wadah Kesenian Tradisional
Abah Gun turut gabung dengan dua bantengan yang asik berjoget mengikuti irama musik. Bahkan, Abah Gun juga sempat mempraktekkan Pencak Tradisonal.
Penulis: Luluul Isnainiyah | Editor: Dyan Rekohadi
SURYAMALANG.COM, MALANG - Calon Bupati Malang nomor urut 02, Gunawan HS atau akrab disapa Abah Gun tampak sumringah saat menghadiri kesenian bantengan di Desa Mangunrejo, Kecamatan Kepanjen, Kabupaten Malang, Kamis (31/10/2024) sore.
Tak malu-malu, Abah Gun turut gabung dengan dua bantengan yang asik berjoget mengikuti irama musik.
Bahkan, Abah Gun juga sempat mempraktekkan Pencak Tradisonal.
Memang sebelum bantengan dimulai, terlebih dahulu menampilkan Pencak Tradisional yang dimainkan oleh orang tua.
Padahal, saat pertunjukan lokasi yang digunakan untuk beraksi itu becek setelah diguyur hujan deras.
Namun dirinya tetap semangat berbaur dengan pegiat seni dan masyarakat.
Melihat keberagaman potensi kesenian di Kabupaten Malang, Abah Gun menilai perlu adanya wadah yang menampun para pegiat kesenian baik bantengan maupun pencak tradisional. Sehingga kesenian yang ada tetap bisa dilestarikan di tengah perkembangan zaman.
“Kita akan berikan wadah, bagaimana mereka lebih terkoordinir dan mereka bisa membentuk persatuan. Dengan ini Insya Allah kesenian di Kabupaten Malang semakin tumbuh denga baik,” jelas pria asal Kecamatan Gondanglegi terssebut.
Selama ini ia menilai, kesenian yang eksis sampai saat ini belum maksimal.
Ia melihat lembaga kesenian yang ada hanya besar namanya saja.
Maka dengan adanya wadah, diharapkan mampu memperkuat persatuan dan gotong royong dari para pegiat seni di Kabupaten Malang.
Ia berharap nanti setiap kecamatan ada wadah yang menampungnya.
“Jadi nanti setiap kecamatan ada yang mengkoordinir kesenian-kesenian itu, ya semacam korcam begitu,” bebernya.
Tentunya ia berharap, untuk anak muda juga turut melestarikan kesenian ini. Karena saat ini baik kesenian bantengan maupun pencak tradisional sudah mulai tenggelam.
Di sisi lain, keberadaan pertunjukan kesenian Bantengan juga mampu mendongkrak Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Kabupaten Malang.
Di sini akan terjadi perputaran ekonomi antara pelaku UMKM dengan masyarakat.
“Dengan tumbuhnya kesenian, tentunya ekonomi juga akan tumbuh. Keberadaan UMKM, pedagang kaki lima, maupun pedagang kecil ini juga turut terdampak akibat adanya berkembangnya kesenian. Jadi ada hubungan timbal balik nanti,” tukas Gunawan.(isn)
Malang
Kabupaten Malang
Pilkada 2024
Pilbup Malang 2024
Pilkada Kabupaten Malang
Gunawan Wibisono
Kecamatan Kepanjen Malang
| Sanusi-Lathifah Ditetapkan Bupati dan Wakil Bupati Malang dalam Rapat Paripurna |
|
|---|
| Pernyataan Gunawan HS Pasca Penetapan KPU, Harap Sahabatnya Sanusi Kembangkan Potensi Malang |
|
|---|
| Sanusi-Lathifah RESMI Ditetapkan Bupati dan Wakil Bupati Malang, Siap Tingkatkan Ekonomi Kolaboratif |
|
|---|
| Badan Ad Hoc Pilkada 2024 Kabupaten Malang Dibubarkan, Petugas Tak Ada yang Melanggar Kode Etik |
|
|---|
| Relawan Paslon GUS Kembali Laporkan Dugaan Pelanggaran Pilkada 2024 ke Bawaslu Kabupaten Malang |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.