Persebaya
Hasil Skor Sementara Persik Kediri Vs Persebaya Surabaya Adalah 0-0, Bajul Ijo Beri Tekanan
Persebaya sementara bermain imbang 0-0 dari tuan rumah Persik Kediri hingga babak pertama di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik.
Penulis: Khairul Amin | Editor: Dyan Rekohadi
Ringkasan Berita:
- Hasil skor sementara Persik Kediri Vs Persebaya adalah 0-0 di Babak pertama
- Pertandingan Derbi Jatim Pekan 12 Super League malam ini digelar di stadion Gelora Joko Samudro
- Pertandingan Babak kedua akan segera dimulai
SURYAMALANG.COM, GRESIK - Hasil skor sementara Persik Kediri Vs Persebaya Surabaya adalah 0-0 di akhir babak pertama, Jumat (7/11/2025) malam.
Persebaya sementara bermain imbang 0-0 dari tuan rumah Persik Kediri hingga babak pertama di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik.
Persebaya coba mengambil inisiatif serangan sejak wasit Nendi Rohaendy meniup peluit tanda pertandingan laga pekan ke-12 Super League 2025/2026 ini dimulai.
Namun, serangan Persebaya sulit menembus rapatnya pertahanan Persik Kediri.
Sebaliknya, memanfaatkan kecepatan sayap, Persik coba berbalik menggedor pertahanan Persebaya.
Dua tim terus memeragakan permainan terbuka, silih ganti menekan hingga menit 20.
Terus ditekan, Persik memainkan tempo, coba menurunkan ritme permainan memasuki menit 25.
Namun itu tidak berlangsung lama, Persebaya yang terus agresif menekan kembali mendongkrak tempo permainan.
Meski tempo berjalan cepat tak ada peluang tercipta hingga menit 30, karena lebih banyak terlibat dual sengit lini tengah.
15 menit akhir babak pertama Persebaya masih terus mendominasi permainan.
Namun, disiplinnya pertahanan Persik Kediri membuat upaya Bruno Moreira dkk belum membuahkan hasil hingga babak pertama selesai, skor 0-0 menjadi hasil sementara (amn).
| Jadwal Persebaya Vs Persis Solo, Eduardo Perez Optimis Bisa Menang, Janjikan Permainan Luar Biasa |
|
|---|
| Bonek Mulai Minta Eduardo Perez Mundur dari Kursi Pelatih Persebaya, Ini Respon Sang Pelatih |
|
|---|
| Jadwal Persebaya Vs Persis Solo, Eduardo Perez Bicara Moralitas Tim Pasca 3 Laga Gagal Menang |
|
|---|
| Persebaya Vs Persija Jakarta, Mauricio Souza Yakin Timnya Akan Tampil Baik di GBT |
|
|---|
| Persebaya Academy Resmi Diluncurkan, Eks Pemain Robertino Pugliara jadi Football Director |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/suryamalang/foto/bank/originals/persik-kediri-v-persebya-7112025.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.