Malang Raya
Mobdin Wakil Ketua DPRD Kota Batu: Tahun 2014 Diberi Daihatsu Terios, Kini Diganti Nissan Extrail
"Kami hanya ingin menyesuaikan dengan kebutuhan Wakil Ketua DPRD Kota Batu saja. Saat ini Ketua DPRD Kota Batu mobdinnya sudah jenis Nissan Extrail...
Penulis: Ahmad Amru Muiz | Editor: musahadah
SURYAMALANG.COM, BATU - Pemkot Batu merealisasi pengadaan dua unit mobil dinas (mobdin) baru untuk Wakil Ketua DPRD Kota Batu.
Kini kedua mobdin jenis Nissan Extrail warna putih tersebut sudah ada di Balai Kota lama Pemkot Batu.
Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Batu, Edi Murtono menegaskan, pembelian dua mobdin Ketua DPRD Kota Batu untuk menggantikan dua unit mobdin yang lama jenis Daihatsu Terios.
"Kami hanya ingin menyesuaikan dengan kebutuhan Wakil Ketua DPRD Kota Batu saja. Saat ini Ketua DPRD Kota Batu mobdinnya sudah jenis Nissan Extrail. Karena sama-sama pimpinan dewan maka kendaraan dinasnya disamakan," kata Edi Murtono.
Dijelaskan Edi Murtono, sebenarnya dua mobil Daihatsu Terios yang dipinjamkan kepada kedua wakil DPRD Kota Batu tergolong masih baru yang dibeli Pemkot Batu pada awal tahun 2014 lalu.
Dan mobil tersebut akan kembali ditarik ke bagian aset Pemkot Batu untuk menjadi kendaraan operasional pejabat Pemkot Batu.
Disinggung soal penghapusan mobdin berusia lebih dari lima tahun, menurut Edi Murtono, hingga saat ini belum ada perintah dari Wali Kota Batu. Proses penghapusan aset Pemkot Batu berupa mobdin masih menunggu hasil kajian dari tim pengelola aset daerah.
"Bapak Sekkota selaku penanggung jawab pengelola aset daerah belum memerintahkan kami untuk menghapus mobil dinas yang berusia lebih dari lima tahun. Karena sebenarnya untuk mobil dinas yang berusia enam-tujuh tahun biaya perawatannya memang mahal," tandas Edi Murtono.
Sementara dari sumber suryamalang.com di lingkungan Pemkot Batu menyebutkan, harga per unit mobil Nissan Extrail yang baru dibeli Pemkot Batu awal tahun 2016 kemarin mencapai Rp 450 juta per unit.
Kedua kendaraan dinas Wakil Ketua DPRD itu diterima bertahap oleh Pemkot Batu.
"Satu unit datangnya bulan Februari. Sedangkan satu unit lagi datangnya awal bulan ini (Mei 2016)," katanya.
Sedangkan Wakil Ketua DPRD Kota Batu, Hari Danah Wahyono mengatakan, pihaknya tidak meminta ada penggantian mobdin. Tapi kalau mobdin untuk menunjang tugas-tugasnya diganti pihaknya akan mengikuti saja.
"Kami kan hanya memakai mobdin sebagai fasilitas jabatan wakil ketua dewan, apakah diganti atau tidak itu bukan kehendak kami, itu urusan Pemkot Batu," tutur Hari Danah Wahyono
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/suryamalang/foto/bank/originals/mobil-dinas-batu_20150629_155924.jpg)