Sportarema

Benarkah Djemba-djemba Kini Main Tarkam? Ini Jawaban Surabaya United

Pada Januari 2015, Djemba didatangkan Surabaya United dari India, dan disebut-sebut bakal menjadi pemain termahal di Indonesia.

Penulis: Aji Bramastra | Editor: Aji Bramastra

SURYAMALANG.COM - Media Inggris, The Sport Bible, memberi kabar mengejutkan bahwa mantan pemain Manchester United, Eric Djemba-Djemba, kini bermain di kompetisi tarkam di Indonesia.

Namun, klub Surabaya United (kini berubah nama menjadi Bhayangkara FC) mengaku tidak tahu dengan hal tersebut.

Surabaya United adalah klub yang awalnya mendatangkan Djemba-Djemba ke Indonesia.

"Setahu kami, setelah dari sini (Surabaya United), Djemba pulang ke Perancis," kata Media Officer Bhayangkara FC, Eko Yudiono.

"Soal kabar dia main tarkam, itu kami tidak tahu," sambung Eko, lewat aplikasi pesan WhatsApp.

Pada Januari 2015, Djemba didatangkan Surabaya United dari India, dan disebut-sebut bakal punya gaji tertinggi.

Namun, Djemba-Djemba belum sempat bermain bersama Surabaya United lantaran teror cedera.

Surabaya United pun akhirnya batal memakai pemain yang juga disebut-sebut dalam buku autobiografi manajer legendaris MU, Sir Alex Ferguson itu.

Sebelumnya, seseorang dengan akun Facebook bernama Francis Yonga meragukan berita ini.

Di halaman akun Facebook resmi Suryamalang, Yonga membantah berita ini.

Namun, ketika Suryamalang mengiriminya pesan balik, ia tak membalasnya.

Francis Yonga adalah mantan pemain Liga Indonesia yang kini malang melintang menjadi agen pemain asing di Indonesia.

Yang menarik, meski belum jelas benar atau tidak, tapi situs Wikipedia sudah menulis bahwa Djemba berkarir di klub Persipa Padalarang. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved