Selebrita

Dulu Dia Penyanyi Era 90-an, Pekerjaannya Sekarang Bikin Banyak Orang Terkejut

Pekerjaan penyanyi Era 90'an ini bikin banyak orang kaget. Lulusan Monash University Australia itu kini ternyata bekerja di bidang

Penulis: musahadah | Editor: Adrianus Adhi
tribunnews.com

SURYAMALANG.com - Kalian yang remaja tahun 1990-an pasti tak asing dengan penyanyi Fryda Luciana.  

Penyanyi kelahiran Semarang,  17 Desember 1971 ini diorbitkan oleh budayawan Eros Djarot. 

Saat itu Eros Djarot mencari figur penyanyi yang tidak hanya bisa menyanyi, tetapi juga memiliki intelektual bagus.

Dikutip dari wikipedia, Fryda tidak seperti penyanyi kebanyakan yang selalu menuruti kemauan produser, ia malah mengajukan syarat kepada Eros Djarot jika ingin mengajaknya rekaman.

Jadwal rekaman tidak boleh mengganggu kegiatan kuliahnya di Universitas Airlangga Surabaya.

Album pertama `Nuansa Cinta` dengan single hit `Rindu` sukses di pasaran

Setelah memperoleh gelar sarjana hukum, Fryda pun hijrah ke Jakarta untuk lebih menekuni dunia nyanyinya, menjadi MC dan moderator.

Tahun 2016, Fryda kembali berkolaborasi dengan Eros Djarot di album religi  ‘Nabiku Cintaku”.

Di album religi pertama Eros Djarot itu Fryda menyanyikan lagu 'Rinduku PadaMu' dan 'Doa Untuk Negeri'. 

Tak banyak yang tahu,di tengah aktivitas menyanyinya ini, Fryda  yang menyandang gelar master  bidang hukum (LL.M) dari Monash University Australia ini seorang pegawai negeri sipil di  Kementeian Sektretariat Negara.

Dia pernah menjabat sebagai Asisten Deputi Dokumentasi Dan Diseminasi Informasi di Kementerian Sekretariat Negara.

Tahun lalu, Fryda cuti panjang karena mengikuti sang suami bertugas ke luar pulau. 

Lalu apa aktivitas Fryda sekarang?

Selain masih berdinas, penyanyi berusia 45 tahun ini ternyata masih berhubungan baik denagn Eros Djarot. 

Fryda dan Eros sukses membuat hymne organisasi artis Parfi 56 yang diketuai Marcella Zalianty. 

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved