SEA Games 2017

Usai SEA Games 2017, Nilai Pasar Pemain Persib Bakal Naik, Septian David Maulana Naik Sampai . . .

Timnas U-22 Indonesia akhirnya meraih medali perunggu sepak bola putra SEA Games 2017.

Editor: Adrianus Adhi
bolasport
Selebrasi penyerang Septian David Maulana dan Rezaldi Hehanusa seusai menyamakan skor 1-1 saat timnas U-22 Indonesia bersua Thailand pada laga perdana kedua tim pada Grup B SEA Games 2017 di Stadion Shah Alam, Selangor, 15 Agustus 2017. Di laga lawan Filipina, Kamis (17/6/2017), dia mencetak 1 gol dan satu assist. 

SURYAMALANG.com - Timnas U-22 Indonesia akhirnya meraih medali perunggu sepak bola putra SEA Games 2017.

Perunggu diraih setelah Garuda Muda mengalahkan Myanmar 3-1, Selasa (29/8/2017) sore WIB, di Stadion Majlis Perbandaran Selayang, Selangor, Malaysia.

Ketiga gol kemenangan Timnas U-22 Indonesia itu dicetak Ezra Walian, Septian David Maulana, dan Rezaldi Hehanusa.

Bagi Septian David Maulana, gol itu merupakan yang ketiga sepak bola SEA Games 2017.

Sayap Mitra Kukar berusia 20 tahun tersebut menjadi top scorer Timnas U-22 Indonesia di ajang sepak bola SEA Games 2017 dengan tiga gol.

Gol pertama dicetak Septian David Maulana saat Timnas U-22 Indonesia menahan Thailand 1-1.

Gol kedua dicetak jebolan Deportivo Indonesia (2012-2013) itu ketika mengalahkan Filipina 3-0.

Dalam Transfermarkt.com (per 31 Mei 2017), market value Septian David Maulana 150.00 euro atau sekitar Rp 2,4 miliar, sama dengan Asnawi Bahar yang tak pernah menjadi starter di SEA Games 2017.

Jika berdasarkan Transfermarkt.com, Septian David Maulana bukan pemain Timnas U-22 Indonesia saat ini dengan market value (nilai pasar) tertinggi.

Market value tertinggi dipegang Febri Hariyadi, gelandang Persib Bandung, dengan angka 175 euro atau sekitar Rp 2,8 miliar.

Market value pemain lain yang diperkirakan naik adalah Ezra Walian, Marinus Wanewar, Satria Tama, termasuk Febri Hariyadi.

MARKET VALUE PEMAIN TIMNAS U-22 INDONESIA

Satria Tama
Persegres Gresik
Kiper
50.000 euro
Rp 803.625.350

Kurniawan Kartika Aji
Persiba Balikpapan
Kiper
25.000 euro
Rp 401.812.675

Andy Setyo
PS TNI
Bek Tengah
150.000 euro
Rp 2.410.876.051

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved