Tips WhatsApp
Cara Menggunakan Fitur Private Reply WhatsApp, Mungkinkan Pengguna Balas Pesan Secara Rahasia
Tips WhatsApp kali ini akan membahas cara menggunakan fitur Private Reply WhatsApp.
Penulis: Raras Cahyaning Hapsari | Editor: eko darmoko
SURYAMALANG.com - Tips WhatsApp kali ini akan membahas cara menggunakan fitur Private Reply WhatsApp.
Dengan mengetahui cara menggunakan fitur Private Reply WhatsApp ini pengguna dapat mengirim chat rahasia kepada sesama anggota grup chat.
Cara menggunakan fitur Private Reply WhatsApp dapat dibca di dalam berita ini.
Seperti yang diketahui, WhatsApp memang merupakan aplikasi chat yang paling populer karena fiturnya yang beragam.
Siapa sangka ternyata WhatsApp juga memiliki fitur yang memungkinkan pengguna untuk membalas pesan secara rahasia.
Fitur yang disebut sebagai reply privately ini atau balas pesan secara pribadi dapat kamu gunakan dalam pesan grup.
Dengan menggunakan fitur ini kamu dapat membalas chat seseorang dalam grup mu tanpa diketahui oleh anggota grup yang lain.
Dikutip dari WABetaInfo, Senin (5/11/2018), fitur "reply privately" ini nantinya juga dapat digunakan pada grup tertutup di mana hanya administrator saja yang dapat memposting pesan.
Sehingga fitur ini diharapkan dapat memfasilitasi para pengguna yang ingin menyampaikan pesan pada administrator tanpa diketahui anggota grup lain.
Bagaimanakah cara menggunakan fitur ini? Simak caranya di bawah ini.
- Pengguna tinggal meng-klik dan menahan pesan di grup chat yang ingin di bahas.
- Kemudian pilih opsi atau simbol titik tiga di atas kanan layar.
- Kemudian pilih Reply Privately yang artinya balas pesan secara pribadi.
- Nanti akan muncul tampilan seperti ketika kamu akan mereply percakapan seperti biasa
- Jika kamu membalas chat tersebut, otomatis kamu akan masuk kedalam chat pribadi dengan pengguna lain yang kamu inginkan.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/suryamalang/foto/bank/originals/cara-menggunakan-fitur-private-reply-whatsapp.jpg)