Selebrita
Cara Sule Manjakan Putri Delina di Luar Dugaan, Kado Untuk Ulang Tahun Putrinya Rumah Semewah Ini
Cara Sule manjakan Putri Delina di luar dugaan, kado untuk ulang tahun putrinya saja rumah semewah ini.
Penulis: Sarah Elnyora | Editor: Adrianus Adhi
Belum lagi koleksi mobil mewah yang berderet rapi di dalam garasi rumahnya.
Selain harta yang melimpah Sule juga memiliki kekasih cantik dan muda bernama Naomi Zaskia.
Sebelumnya, Sule bercerai dengan istrinya Lina pada 2018 lalu.
Meski sudah memiliki kekasih nyatanya Sule belum ingin menikah lagi.
Sule mengaku tak muluk-muluk dalam mencari pasangan hidup.
"Enggak ada tipe-tipe lah, yang penting mah setia, tulus itu saja.
Yang setia yang susah,'' ujar Sule dalam YouTube adlyangbeen official.
Menurut Sule, sulit mencari pasangan yang setia karena pengalaman diduakan yang pernah ia alami.
"Laki-laki itu tidak bakalan berpaling kepada siapa pun ketika si pasangan kita itu memperhatikan dari hal kecil sampai hal besar," ucap Sule.
Tak punya pendamping dalam berumah tangga setelah beberapa waktu, Sule belum pernah terpikirkan tidak menikah lagi.
Bagi bapak empat anak ini, omongan bisa menjadi doa.
Oleh karena itu, ia tidak ingin memikirkan hal yang negatif.
"Kita, kan, enggak tahu perjalanan ke mana, kita harus ngapain, kita harus bagaimana, kita enggak tahu ke depannya.
Yang penting kita jalani yang sekarang.
Mungkin ada istilah sebuah cinta itu takkan bisa berhasil tanpa perjuangan," ujar Sule.
Sule menduda setelah sang mantan istri menggugat cerai dengan alasan kekerasan secara verbal yang sering terjadi saat mereka bertengkar.
Belakangan dikabarkan, Lina sudah menikah lagi.
Walaupun begitu, Sule meminta publik tidak memberikan komentar jahat kepada Lina.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/suryamalang/foto/bank/originals/cara-sule-manjakan-putri-delina-di-luar-dugaan-kado-untuk-ulang-tahun-putrinya-rumah-semewah-ini.jpg)