Foto Before-After Pengantin Menor Korban MUA, Berubah Drastis Dipermak Make up Artist Profesional
Foto before-After pengantin menor korban MUA, berubah drastis setelah dipermak make up artist profesional.
Penulis: Sarah Elnyora | Editor: Adrianus Adhi
SURYAMALANG.COM - Foto before-after pengantin menor korban salah pilih MUA (Make Up Artist) sempat viral di media sosial.
Hal ini lantaran foto-foto pengantin tersebut sangat berlebihan dan mengubah drastis wajah asli pasangan bahagia itu.
Beruntung ada make up artist profesional yang mau menawarkan jasanya untuk mempermak dandananya.
Peristiwa tak mengenakkan ini dialami oleh pasangan pengantin asal Thailand bernama Darika Klinkuhlab dan suaminya.

Darika Klinkuhlab yang seharusnya bahagia justru sangat sedih dan murung akibat hasil make up yang sangat menor.
Dari foto "before" terlihat bedak dan alis Darika Klinkuhlab begitu tebal.

Ditambah warna bibir Darika Klinkuhlab yang terlihat sangat menyala.
Sang pengantin pria pun tidak luput menjadi korban kemenoran make-up artist.
Kulit mempelai pria yang sesungguhnya hitam manis, namun karena dilapisi bedak yang begitu tebal ia terlihat sangat putih.
Sementara bibir pengantin pria juga sangat mencolok akibat ulasan lipstik yang merah menyala.

Semua polesan makeup pengantin pria tersebut tampak mengesankan sangat tidak alami.
Sementara mempelai wanita sangat kecewa dan murung di hari pernikahannya karena riasan yang jelek tersebut.
Sangat disesalkan pasangan muda ini memilih make up artist yang salah.
Dikutip dari pop.grid.id, mereka pun membagikan pengalaman pahit mereka ke media online dan mengundang banyak simpati dari warganet.