Berita Malang Hari Ini

Arema FC Hanya Pakai 3 Pemain Asing di Lanjutan Liga 1 2020

Arema FC hanya menggunakan tiga pemain asing di lanjutan Liga 1 2020. Tidak boleh ada pemain asing lagi.

Penulis: Dya Ayu | Editor: Zainuddin
Arema FC
Jersey edisi khusus Arema FC. 

SURYAMALANG.COM, MALANG - Arema FC hanya menggunakan tiga pemain asing di lanjutan Liga 1 2020.

Tiga pemain itu adalah Oh In Kyun (Korea Selatam), Elias Alderete (Argentina), dan Matias Malvino (Uruguay).

Dari tiga pemain itu, baru Elias Alderete yang sudah tiba di Malang dan ikut latihan bersama.

In Kyun dan Matias Malvino belum bisa kembali ke Indonesia karena terganjal aturan pemerintah soal larangan warga asing datang ke Indonesia.

Sesuai hasil manager meeting antara PT LIB dan klub Liga 1 2020, klub baru bisa mendatangkan pemain baru saat jendela bursa transfer pemain putaran kedua.

Bursa transfer putaran kedua baru dibuka pada 8-23 Desember 2020.

Tapi, Singo Edan tidak bisa menambah pemain asing untuk mengisi posisi yang ditinggalkan Jonathan Bauman asal Argentina.

Sebab, bursa transfer itu hanya untuk pemain yang tidak terdaftar di klub Liga 1 2020 pada putaran pertama.

Manager meeting lalu juga memutuskan format kompetisi, yakni menggunakan sistem double round robin (home & away) yang tersentralisasi di Pulau Jawa.

Selain itu juga disepakati pergantian pemain menjadi lima pemain sesuai dengan law of the game 2019/2020.

"Arema FC mengapresiasi kinerja LIB. Apa yang sudah dirumuskan sudah dapat terimplementasi secara terpadu di pertandingan," kata Sudarmaji, Media officer Arema FC kepada SURYAMALANG.COM, Minggu (9/8/2020).

Manager meeting juga memutuskan setiap klub wajib memasukkan minimal dua pemain U-20 dalam 18 nama di daftar susunan pemain (DSP).

Lanjutan Liga 1 2020 pun harus menerapkan protokol kesehatan.

"Demi keselamatan bersama, kami harus menerapkan kebiasaan baru. Arema FC siap beradaptasi dengan aturan yang sudah ditetapkan selama masa Pandemi Covid-19," jelasnya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved