Reaksi Kocak 10 Artis Top Dunia Bajunya Tak Sengaja Kembar dengan Artis Lain, Kim Kardashian Ngakak
Reaksi kocak 10 artis top dunia saat bajunya tak sengaja kembar dengan artis lain, Kim Kardashian, Jessica Alba sampai ngakak.
Penulis: Sarah Elnyora | Editor: eko darmoko
Penulis: Sarah, Editor: Eko Darmoko
SURYAMALANG.COM, MALANG - Terungkap reaksi 10 artis top dunia saat bajunya tak sengaja kembar dengan artis lain.
Bahkan peristiwa baju kembar itu juga menimpa artis sekelas Kim Kardashian, Jessica Alba sampai Kris Jenner.
Menariknya, kejadian tersebut justru membuat mereka bereaksi kocak, dari tertawa, melongo sampai ngakak bareng.
Seperti diketahui, busana menjadi salah satu yang penting untuk selebriti di seluruh dunia.
Busana menunjukkan karakter, selera hingga ciri khas seorang public figure.
Untuk itu, banyak dari selebriti papan atas yang khusus membuat desain baju mereka sendiri atau membeli busana yang limited edition.
Meski sudah bersusah payah membuat rancangan atau membeli baju mahal, namun selera bisa jadi sama dengan artis lain.
Seperti beberapa artis top dunia di bawah ini.
Yuk intip siapa saja artis hollywood yang bajunya kembar dengan artis lain dan bagaimana reaksi mereka?
1. Nicky Hilton dan Jaime King
Para wanita tiba di pesta French Connection dengan mengenakan gaun macan tutul yang identik.
Mereka justru saling berpelukan dan ketawa bersama.
2. Courtney Love dan Jessica Alba
Bintang rock dan aktris terkenal itu muncul di peragaan busana mengenakan gaun yang terlihat sama, namun warnanya berbeda.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/suryamalang/foto/bank/originals/artis-dunia-pakai-baju-kembar.jpg)