5 Drama Korea Thriller Terbaik Tahun 2020 dengan Rating Tinggi: Tell Me What You Saw dan Memorist
Berikut ini adalah deretan Drama Korea dengan tema thriller yang sayang untuk dilewatkan pecinta Drakor.
Penulis: Frida Anjani | Editor: eko darmoko
Penulis: Frida Anjani Editor: Eko Darmoko
SURYAMALANG.COM - Berikut ini adalah deretan Drama Korea thriller yang sayang untuk dilewatkan pecinta drakor.
Deretan judul Drama Korea berikut ini bisa disaksikan di layanan streaming video Viu dan Netflix.
Rekomendasi Drama Korea yang mengangkat tema thriller ini di antaranya berjudul Tell Me What You Saw dan Memorist.
Mungkin dari beberapa judul Drama Korea di bawah ini bisa menjadi referensi tontonan untuk akhir pekan.
1. Memorist (tvN) - 7.7%

Memorist menceritakan tentang Dong Baek (Yoo Seung Ho) sebagai siswa sekolah menengah yang tiba-tiba dirinya memiliki kekuatan supranatural.
Setiap kali ia menyentuh seseorang, Dong Baek akan bisa membaca ingatan orang tersebut.
Bahkan Dong Baek sempat menjadi obyek penelitian oleh pihak National Intelligence Service (NIS).
Dalam satu wawancara, Dong Baek sempat menyatakan bahwa dirinya tak akan menyianyiakan kemampuannya, apalagi dimanfaatkan untuk kepentingan negara-negara tertentu termasuk Korea.
Kemampuan Dong Baek membantunya berhasil memecahkan puluhan kasus yang selama ini tidak bisa terpecahkan oleh pihak kepolisian.
Oleh sebab itu, Dong Baek mendapatkan penghargaan khusus dari kepolisian. Sejak saat itu, ia berpikir untuk memutuskan bergabung menjadi petugas polisi.
Dibalik itu semua, tampaknya Dong Baek mempunyai alasan sendiri untuk bergabung menjadi petugas kepolisian.
Kepintaran serta ketampanan Dong Baek membuatnya semakin populer, bahkan hampir setiap hari, kantor polisi ini dipenuhi oleh para penggemarnya. Mereka juga mengirimkan bingkisan khusus untuk Dong Baek.