Fakta Kekayaan Syekh Ali Jaber Diungkap Adiknya, Villa, Endorse & Honor Buat Arie Untung Tercengang
Syekh Ali Jaber wafat tidak meninggalkan harta, terungkap fakta kekayaannya selama ini, diungkap adiknya, Syekh Muhammad Jaber
Penulis: Sarah Elnyora | Editor: Adrianus Adhi
SURYAMALANG.COM, MALANG - Fakta kekayaan Syekh Ali Jaber diungkap adiknya Syekh Muhammad Jaber kepada Arie Untung.
Harta kekayaan Syekh Ali Jaber yang pernah terekspos salah satunya adalah villa yang pernah muncul di vlog Youtube Raffi Ahmad.
Selain villa, ada juga honor hingga endorse yang jadi sumber penghasilan Syekh Ali Jaber selama ini.
Meskipun memiliki cukup penghasilan, faktanya Syekh Ali Jaber hidup dalam kesederhanaan.
Hal ini diakui sendiri oleh adiknya, Syekh Muhammad Jaber
"Rumah, mobil, tahu enggak, sampai saat ini dia tidak punya mobil," akui Syekh Muhammad Jaber.
"Yang waktu itu sempat dicuri ?" tanya Arie Untung dikutip dari Youtube Arie Untung di kanal CERITA UNTUNGS, tayang Kamis (21/1/2021).
"Itu dulu. Sekarang beberapa tahun, enggak ada mobil," ujar Syekh Muhammad Jaber.
Baca juga: Reaksi Pacar Michael Yukinobu Gara-gara Kasus Video Syur dengan Gisella Anastasia, MYD Dicampakan?
Baca juga: Tangis Pengantin Pria Pecah Pernikahannya Sepi, Tak Ada Tamu Sama Sekali, Merasa Bersalah ke Istri
Baca juga: Gui Bekukan Jenazah Istrinya, dan Berharap Bisa Hidupkan Lagi di Masa Depan
Baca juga: Sifat Asli Arya Saloka Beda Jauh dengan Aldebaran, Cuma 1 yang Mirip, Blak-blakan Semua Demi Honor
Untuk keperluan sehari-hari, Syekh Ali Jaber lebih suka meminjam mobil adiknya atau naik ojek online.
Perihal harta kekayaan Syekh Ali Jaber, Syekh Muhammad Jaber pun membeberkannya.
Diakui Syekh Muhammad Jaber, Syekh Ali Jaber tak punya banyak uang di ATM-nya.
Hal itu karena Syekh Ali Jaber akan langsung memberikan uangnya kepada orang lain yang membutuhkan.
"Berkali-kali saya membantu dia. Kebutuhan rumah sehari-hari kadang-kadang dia enggak punya," katanya.
"Rp 1 juta di rekeningnya enggak ada. (Syekh Ali Jaber) suka membantu orang lain," ujarnya.
"Apapun yang dia punya, dia bantu orang lain (memberikan hartanya pada orang lain)," ungkap Syekh Muhammad Jaber.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/suryamalang/foto/bank/originals/kekayaan-syekh-ali-jaber-diungkap-adiknya-syekh-muhammad.jpg)