Ayu Ting Ting

Ayu Ting Ting Kena Sindir Youtuber Lain Gara-gara Kontennya Sama Persis, Bukan Nagita Slavina

Ayu Ting Ting kena sindir Youtuber lain gara-gara kontennya sama persis, bukan Nagita Slavina

Penulis: Sarah Elnyora | Editor: Dyan Rekohadi
Instagram @ayutingting92
Pedangdut Ayu Ting Ting di salah satu video TikTok diunggah di Instagram 25 Juni 2021 

Tasyi Athasyia pun mengaku dirinya juga pernah meniru konten milik orang lain, namun ia menyebutkan di depan video kalau konten itu terinspirasi dari siapa.

Pada akhirnya, Tasyi Athasyia memilih untuk memaklumi dan memaafkan hal tersebut.

'Tapi kita juga harus menyadari belum tentu ada org yg kontennya sama tapi ter inspirasi dr aku guysss, atau pernah liat konten akuu....Kadang mungkin memang ga sengaja samaaa. Jadi siapapun yg mau berkaryaaa Tetap semangat ya' tutup Tasyi Athasyia.

Repons Tasyi Athasyia kontennya sama dengan Ayu Ting Ting
Repons Tasyi Athasyia kontennya sama dengan Ayu Ting Ting (Instagram @tasyiiathasyia)

Sejak kerap memakai barang yang mirip dengan Nagita Slavina, Ayu Ting Ting selalu jadi sorotan dan dituding plagiat.

Kendati mendapat banyak hujatan, namun Ayu Ting Ting mengaku tidak peduli seperti dilansir dalam wawancara dengan YouTube Cumi Cumi, Senin (21/6/2021).

Bahkan Ayu Ting Ting menduga ada dalang di balik opini tersebut karena kejadian seperti ini tidak sekali dua kali dialaminya.

Di tengah hebohnya kabar miring soal Ayu Ting Ting, belum lama ini Novelita Damanik atau akrab disapa Bidan Novel membagikan kesannya saat bertemu sang biduan.

Seolah meruntuhkan citra buruk Ayu Ting Ting, Bidan Novel justru mengungkap fakta kebaikan sang pedangdut di balik layar. 

Lewat akun Instagram pribadinya, Bidan Novel menceritakan bagaimana sikap Ayu Ting Ting saat bertemu dirinya di sebuah acara Trans TV.

'Saat saya keliling acara Trans TV. Dia paling friendly dan apa adanya.'

'Di saat itu, saya gak mau terima undangan lagi karena bumil banyak yang butuh saya dan keadaan di sana gak aku banget,' ujarnya dikutip Senin (5/7/2021).

Postingan Bidan Novel di Instagram mengungkap sosok Ayu Ting Ting sebenarnya
Postingan Bidan Novel di Instagram mengungkap sosok Ayu Ting Ting sebenarnya (tangkap layar instagram @bidan_novel)

Bersamaan dengan itu, Bidan Novel mengunggah potret dirinya bersama Ayu Ting Ting saat menjadi bintang tamu Brownis.

Brownis diketahui merupakan acara talkshow yang dipandy Ayu Ting Ting bersama Ivan Gunawan dan Roben Onsu.

Unggahan Bidan Novel ini pun langsung menuai banyak komentar dari netizen.

Banyak di antara mereka yang mengakui bahwa Ayu Ting Ting adalah artis yang ramah.

Sumber: Surya Malang
Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved