Berita Probolinggo Hari Ini

Pria 20 Tahun Coba Bunuh Diri dari Tower 80 Meter di Probolinggo, Kenal 2 Hari Langsung Ajak Nikah

Pria berinisial A mencoba bunuh dengan naik tower provider setinggi 80 meter di Jalan Sunan Gunung Jati, Kelurahan Jrebeng Lor, Kedupok, Probolinggo.

Penulis: Danendra Kusuma | Editor: Zainuddin
SURYAMALANG.COM/Danendra Kusuma
Proses evakuasi pria berinisial A (20) yang mencoba bunuh dengan naik tower provider setinggi 80 meter di Jalan Sunan Gunung Jati, Kelurahan Jrebeng Lor, Kedupok, Kota Probolinggo, Kamis (16/12/2021). 

SURYAMALANG.COM, PROBOLINGGO - Pria berinisial A (20) mencoba bunuh dengan naik tower provider setinggi 80 meter di Jalan Sunan Gunung Jati, Kelurahan Jrebeng Lor, Kedupok, Kota Probolinggo, Kamis (16/12/2021).

A berada hampir di ujung tower dengan posisi duduk sampai tiduran.

"Kami masih dalami penyebab dia nekat memanjat tower," kata AKBP Wadi Sa'bani, Kapolresta Probolinggo kepada SURYAMALANG.COM.

Dua petugas BPBD Kota Probolinggo dan seorang warga naik tower untuk berupaya mengevakuasi A.

Setelah beberapa menit, petugas berhasil menjangkau tubuh A.

Kemudian petugas mengikat tubuh Alan dengan tali pengaman atau body harness sampai ke dasar tower.

Karena tubuhnya lemas, A langsung dibawa ke RSUD Dr Mohamad Saleh.

Diduga A mencoba bunuh diri karena baru putus cinta dengan kekasihnya, Sinta (21).

Sinta mengatakan hubungan dengan A memanas karena masalah pernikahan.

Awalnya A mengajak Sinta untuk menikah dalam waktu dekat ini.

Namun, Sinta tidak mengiyakan ajakan A.

Menurutnya, A tergesa-gesa melanjutkan hubungan ke jenjang pernikahan.

"Saya kenal dia baru dua hari melalui Facebook. Setelah pacaran, dia langsung mengajak saya menikah."

"Saya tidak setuju dan minta menunda pernikah sampai setelah Tahun Baru. Kemudian kami bertengkar."

"Setelah pertengkaran itu, saya terkejut mendengar kabar dia nekat memanjat tower," kata Sinta.

Sumber: Surya Malang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved