Mesut Ozil Ingin Menjajal Liga 1 Gabung ke RANS Cilegon FC, Raffi Ahmad Masih Dihalangi 1 Kendala

Mesut Ozil ingin menjajal Liga 1 dengan gabung ke RANS Cilegon FC, Raffi Ahmad masih dihalangi 1 kendala

Penulis: Sarah Elnyora | Editor: Dyan Rekohadi
Suryamalang.com/kolase Instagram @raffinagita1717/@m10_official
Pesepak bola Mesut Ozil (kiri) tertarik menjajal Liga 1, Raffi Ahmad pemilik RANS Cilegon FC (kanan) 

SURYAMALANG.COM, MALANG - Pesepak bola Mesut Ozil tertarik menjajal Liga 1 hingga berniat gabung dengan RANS Cilegon FC

Jika keinginan Mesut Ozil itu benar-benar terwujud, dipastikan hal itu akan menjadi kehebohan di dunia sepak bola Indonesia

Terlebih untuk kompetisi Liga 1 musim depan saat RANS Cilegon FC siap bertarung pasca mentas dari Liga 2

Mesut Ozil yang diketahui gelandang kreatif berdarah Turki itu merupakan mantan pemain Arsenal dan Real Madrid

Isu bergabungnya Mesut Ozil ke RANS Cilegon FC, pertama kali muncul di laman media Turki, Fotospor.

Mesut Ozil dikabarkan sudah menjalin komunikasi dengan RANS Cilegon FC untuk bergabung musim depan.

Raffi Ahmad sebagai pemilik klub juga menyebut bahwa Mesut Ozil tertarik untuk bergabung. 

Raffi Ahmad dan Mesut Ozil bahkan telah menjalin kesepakatan secara personal.

"Saya bercakap dengannya melalui WhatsApp. Ozil ingin menjajal Liga 1. Saya yakin kami mendapatkannya," ujar Raffi Ahmad dilansir Fotospor.

Mengutip Tribunnews.com 'Media Turki Sebut Mesut Ozil Gabung RANS Cilegon FC, Sudah Negosiasi dengan Raffi Ahmad'.

Rumor Mesut Ozil (kanan) ke RANS Cilegon FC, Raffi Ahmad (kiri) dikabarkan datangi klub Fenerbahce
Rumor Mesut Ozil (kanan) ke RANS Cilegon FC, Raffi Ahmad (kiri) dikabarkan datangi klub Fenerbahce (Suryamalang.com/kolase Instagram @chevirgo/@m10_official)

Dikabarkan Raffi Ahmad sudah berangkat ke Istanbul dalam beberapa bulan terakhir untuk bertemu Mesut Ozil.

Hal itu cukup menggambarkan besarnya ambisi RANS Cilegon FC mendatangkan pemain kelas dunia demi berkompetisi di Liga 1 musim depan.

Sayangnya, ambisi Raffi Ahmad tersebut dipastikan tidak berjalan mudah.

Pasalnya, Mesut Ozil masih terikat kontrak dengan Fenerbahce hingga 2024.

Jika melihat dari Transfermarkt, nilai transfer pemain untuk Mesut Ozil sebesar 3,7 Euro atau Rp 64 miliar.

Sebelumnya, RANS Cilegon FC bakal berlaga di Liga 1 usai menduduki runner up kompetisi Liga 2.

Raffi Ahmad si empunya klub, berencana memperkuat skuat, dengan mendatangkan pemain baru agar bisa bersaing di ajang sepaknola paling bergengsi di Tanah Air itu.

Menurut dia, saat ini, sedang dalam tahap negosiasi dengan satu di antara pemain legenda sepak bola dunia.

"Akan ada satu pemain legend yang masih tahap komunikasi," kata Raffi Ahmad di Kawasan Senayan, Jakarta, Senin (3/1/2022).

Suksesnya Rans Cilegon FC di Liga 2, Raffi Ahmad juga berencana mengadakan syukuran.

Syukuran ini sekaligus acara launching jersey dan logo baru yang akan dipakai di Liga 1 nantinya.

"Insya Allah nantinya juga ada selametan karena kita lolos Liga 1 dan launching jersey dan logo baru," pungkasnya.

Mengutip Wikipedia, Mesut Ozil adalah pemain sepak bola Jerman berdarah Turki yang saat ini bermain untuk klub Fenerbahce dan pernah bermain di Tim nasional Jerman.

Mesut Ozil telah menjadi anggota muda tim nasional sejak tahun 2006, dan anggota tim nasional Jerman sejak 2009.

Mesut Ozil dicoret dari Arsenal untuk Liga Inggris dan Liga Europa 2020-2021.
Mesut Ozil dicoret dari Arsenal untuk Liga Inggris dan Liga Europa 2020-2021. (Instagram/Mesut Ozil)

Mesut Ozil mendapat perhatian internasional selama Piala Dunia FIFA 2010 dan dinominasikan untuk Golden Ball Award, yang diberikan kepada pemain terbaik turnamen.

Mesut Ozil memulai karier seniornya di klub kota kelahirannya Schalke 04 di Bundesliga pada tahun 2006. 

Setelah itu Mesut Ozil ditransfer ke Werder Bremen pada tahun 2008 dan ditransfer ke Real Madrid pada bulan Agustus 2010 setelah kinerja penampilannya di Piala Dunia FIFA dengan Jerman.

Pada batas waktu transfer musim panas 2013, Mesut Ozil pindah ke Arsenal dengan rekor senilai  42.500.000 Pound Britania atau setara Rp 763.500.000. 

Nilai transfer yang tinggi membuat Mesut Ozil menjadi pemain sepak bola Jerman yang paling mahal sepanjang masa.

Mesut Ozil merayakan golnya di ajang Liga Europa
Mesut Ozil merayakan golnya di ajang Liga Europa (Twitter)

Mesut Ozil diakui untuk siasat dan improvisasi sebagai gelandang menyerang.

Gayanya dan kemampuannya memberikan assist untuk rekan-rekannya telah dibandingkan oleh mantan manajer Jose Mourinho, dengan legenda Real Madrid, Zinedine Zidane.

Pada tahun 2011, Mesut Ozil berada di peringkat pertama dalam assist dalam kompetisi besar Eropa dan domestik dengan 25.

Pada 2012, Mesut Ozil menduduki peringkat pertama di assist di La Liga dengan 17.

Mesut Ozil juga salah satu penyedia assist top di Piala Dunia FIFA 2010 dan Piala Eropa 2012 dengan tiga pada peringkat kedua.

Berikut karir senior Mesut Ozil:

Tahun             Tim                  Tampil   (Gol)
2006–2008  Schalke 04           30           (0)
2008–2010  Werder Bremen 71           (13)
2010–2013  Real Madrid        105         (19)
2013–2021  Arsenal                184         (33)
2021–           Fenerbahce         26           (7)

Ikuti berita Mesut Ozil, RANS Cilegon FC dan Raffi Ahmad lainnya. 

Penulis: Sarah/SURYAMALANG.COM

Sumber: Surya Malang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved