Ucapan Inul pada Lesti Kejora Ternyata Meninggalkan Luka, Istri Rizky Billar Blak-blakan Ungkap Ini
Sosok Inul Daratista yang begitu dielu-elukan hingga dipanggil Bunda itu justru menyakiti Lesti Kejora.
Penulis: Ratih Fardiyah | Editor: Eko Darmoko
SURYAMALANG.COM - Pasangan Lesti Kejora dan Rizky Billar memang tak lepas menjadi sorotan para warganet.
Belum lama ini, pelantun lagu Kejora mendadak soroti sikap sang senior, Inul Daratista.
Pasalnya sosoknya yang begitu dielu-elukan hingga dipanggil Bunda itu justru menyakiti Lesti Kejora.
Hal itu terungkap saat istri Adam Suseno ini mengunjungi rumah pasangan Lesti Kejora dan Rizky Billar.
Baca juga: Atta Halilintar Beri Lampu Hijau Kedekatan Thariq Halilintar dan Fuji, Suami Aurel Beber Alasanya
Luka yang ditorehkan Inul Daratista masih membekas di ingatan Lesti Kejora.
Lesti Kejora bahkan ingat betul kata-kata yang diucapkan Inul Daratista hingga membuatnya sakit hati.
Inul Daratista sendiri tak sadar bahwa ucapannya telah menyakiti Lesti Kejora.
Keterkejutan tampak begitu jelas di wajah Inul Daratista saat Lesti Kejora menceritakannya kembali.
Dilansir dari YouTube Hiburan Leslar, Senin (24/1/2022) Lesti Kejora ungkap hal itu terjadi ketika ia masih masih jadi peserta Dangdut Academy musim 1.
Sementara Inul Daratista menjadi salah satu juri dalam acara pencarian bakat tersebut.
Diceritakan Lesti Kejora, Inul Daratista saat itu mengkritik suaranya saat bernyanyi.
Cara Inul Daratista mengkritiknya tidak dengan suara keras, melainkan suara pelan namun terasa tegasnya.
"Enggak kenceng ngomongnya tapi mukanya tegas," kata Lesti Kejora.
Tanpa babibu, Lesti Kejora lantas meniru ucapan Inul Daratista sata mengkritiknya.
"Kamu udah ngerasa suara kamu bagus?'," kata Lesti Kejora menirukan komentar Inul Daratista.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/suryamalang/foto/bank/originals/lesti-kejora-kanan-sudah-diperingatkan-inul-daratista-kiri-untuk-tidak-melahirkan-normal.jpg)