Sinetron Ikatan Cinta
Ikatan Cinta Siap Isi Posisi Rating Tertinggi Lagi, Berkat Arya Saloka dan Amanda Manopo Bersatu
Momen kembalinya Arya Saloka dan Amanda Manopo yang bersatu sebagai Aldebaran dan Andin itu menjadikan sinetron Ikatan Cinta kembali memuncaki rating.
Penulis: Frida Anjani | Editor: Adrianus Adhi
Selain itu, Amanda Manopo juga memberikan kode jika ia segera hengkang dari Ikatan Cinta.
Ditambah lagi, kehadiran Aldebaran di Ikatan Cinta, justru di saat Amanda Manopo libur syuting sementara waktu.
Ya, terlihat dalam dua episode terakhir (1-2 September 2022) Amanda Manopo justru tidak tampak dalam tayangan.
Andin di Ikatan Cinta diceritakan sedang sakit dan hanya beristirahat di kamarnya.
Lantaran Andin sakit, Mama Rosa (Sari Nila) begitu khawatir, dia sampai pulang lebih dulu dari rumah Sal yang ada di Bogor.
Baca juga: Alasan Amanda Manopo Absen Saat Arya Saloka Kembali Syuting Ikatan Cinta, Andin Pilih Lakukan Ini
Amanda Manopo pemeran Andin Ikatan Cinta justru sedang sibuk syuting iklan.
Hal itu terlihat dari unggahan manajer Amanda Manopo, Ricco Richardo, dan asistennya Ichan Virgo.
Dalam unggahan mereka, terlihat Andin syuting di ruangan mirip dapur.
Dalam unggahan lain, Amanda Manopo dan Ichan Virgo juga terlihat tertawa bercanda bersama asistennya.
Tak pelak banyak penonton Ikatan Cinta yang meminta agar Amanda Manopo bisa kembali syuting sebagai Andin.
Diketahui, beberapa waktu lalu dalam postingannya di akun Instagram, Amanda Manopo seolah memberikan sinyal akan meninggalkan sinetron Ikatan Cinta.
Kode itu diberikan Amanda Manopo, sembari dia mengunggah foto dirinya mengenakan pakaian serba ungu sambil memegang kertas bertempelkan setangkai bunga.
Kertas tersebut dicurigai sebagai naskah dari sinetron Ikatan Cinta.
Amanda tak memperlihatkan wajah cantiknya yang ditutupi kedua benda tersebut.
Menariknya jika dilihat dari caption, Amanda Manopo menuliskan sebuah kalimat menggunakan bahasa Portugis.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/suryamalang/foto/bank/originals/Ikatan-Cinta-Siap-Isi-Posisi-Rating-Tertinggi-Lagi-Berkat-Arya-Saloka-dan-Amanda-Manopo-Bersatu.jpg)