Sumbangan Lesti Kejora Untuk Gempa Cianjur Fantastis, Istri Rizky Billar Diminta Turun Temui Korban

Gak cuma uang, Lesti Kejora diminta temui korban Gempa Cianjur, sumbangan istri Rizky Billar disebut fantastis

Penulis: Sarah Elnyora | Editor: Adrianus Adhi
Youtube Leslar Entertainment/KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO
Lesti Kejora (kiri), situasi pasca Gempa Cianjur (kanan), sumbangan istri Rizky Billar disebut fantastis 

"Saya kira Lesti dan Rizky Billar, saya berdoa mudah-mudahan ujian-ujian berkurang"

"Nah ini kesempatan saudara yang ada di Cianjur apalagi itu kampung halamannya (Lesti) monggo silahkan aja tidak hanya uang tapi kehadiran itu lebih utama," jelas Gus Rofi'i. 

Setelah pernyataan itu mencuat, baru-baru ini beredar video yang menyebut Lesti Kejora dan Rizky Billar  menyumbang Rp 500 juta untuk korban Gempa Cianjur.

Hal ini terungkap lewat pengakuan seorang pria paruh baya yang tidak diketahui namanya diduga warga setempat.

"Bareng-bareng Lesti berikut Billar dan timnya, memberikan bantuan yang menurut ukuran saya gede banget, Rp500 juta," ujar pria tersebut seperti dilansir dari akun TikTok @yozadifitra, Jumat (25/11/2022). 

Mengutip TribunBatam 'Lesti Kejora dan Rizky Billar Sumbang Rp 500 Juta untuk Korban Gempa Cianjur'.

Pria paruh baya yang diduga warga Cianjur menjelaskan soal sumbangan Lesti Kejora
Pria paruh baya yang diduga warga Cianjur menjelaskan soal sumbangan Lesti Kejora (TikTok @yozadifitra)

Di tengah isu kebangkrutan, Lesti Kejora dan Rizky Billar tak segan memberi bantuan dengan nilai cukup besar.

Menurut lelaki itu, sumbangan yang diberikan Lesti Kejora sangatlah besar.

Sumbangan itu seolah turut menjadi bukti bahwa Lesti Kejora dan Rizky Billar tak bangkrut seperti yang marak diberitakan.

"Saya jadi teringat kembali pada mereka-mereka entah sentimen atau bagaimana, yang mengabarkan Bangkrut katanya, duh gusti!," ujar lelaki setengah baya itu.

Alih-alih menyebut pelantun Kejora itu bangkrut, ia lebih percaya Lesti Kejora orang yang tak mau menyombongkan hartanya.

"Dan keyakinan ini dibuktikan pula, dengan lesti memberikan bantuan yang nggak sedikit" terangnya. 

"Ini membuktikan bahwa, Lesti itu memang berjaya cuman nggak sombong orangnya," imbuh lelaki  tersebut.

Gempa magnitudo 5,6 yang melanda Cianjur, Senin (21/11/2022) telah menewaskan ratusan orang.

Selain itu, ribuan warga Cianjur terpaksa mengungsi dengan kondisi yang serba terbatas.

Sumber: Surya Malang
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved